Suara.com - Buruh demo di depan Gedung DPR siang ini, Rabu 15 Juni 2022. Kepadatan lalu lintas terpantau mulai terasa di Jalan Asia Afrika, Senayan.
Polda Metro Jaya mengimbau para buruh tertib berdemo
Polda Metro Jaya telah menerima pemberitahuan mengenai rencana aksi elemen buruh di depan Gedung Parlemen tersebut.
"Kita mengimbau kepada elemen buruh yang hari ini menyampaikan pendapatnya dengan unjuk rasa kiranya bisa melakukan dengan tertib," kata Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Endra Zulpan di Jakarta, Rabu.
Polisi melakukan pengamanan terhadap aksi tersebut agar berlangsung tertib dan lancar.
"Dari Polda Metro Jaya tentunya sudah menyiapkan kekuatan personel. Polda Metro Jaya siap mengamankan dan mengawal pelaksanaan unjuk rasa hari ini," ujar Zulpan.
Lebih 2.000 personel Kepolisian dikerahkan untuk mengamankan jalannya aksi elemen buruh tersebut.
"Kekuatan massa diperkirakan 2.000. Ada pemberitahuan ke kita. Kekuatan Kepolisian lebih dari pada itu, baik yang terbuka maupun tertutup," katanya. (Antara)
Baca Juga: Aksi Partai Buruh di Depan Gedung DPR Ricuh, Polisi Tangkap 5 Orang Demonstran