Suara.com - Gotong royong memang masih menjadi budaya yang mengakar di masyarakat Indonesia. Terutama di daerah-daerah pedesaan.
Hal ini seperti yang terlihat dalam video yang beredar di media sosial, salah satunya akun Instagram @underc0ver.
Pada video tersebut, terlihat warga berbondong-bondong membawa pasir milik salah seorang warga.
"Gotong royong di Indonesia memang patut diacungi jempol," tulis akun Instagram @underc0ver.
Baca Juga: Ngakak! Murid SD Kerjakan Soal Ulangan IPS, Jawabannya di Luar Dugaan
Warga Bawa Kresek Sampai Bakul
Pada video yang diunggah oleh akun Instagram @underc0ver, terlihat warga membawa pasir.
Mereka membawa pasir milik salah seorang warga yang mau membangun rumah. Hal ini dilakukan karena rumah warga tersebut jauh dari jalanan.
Satu persatu warga terlihat membawa pasir, mulai dari ibu-ibu, bapak-bapak, hingga muda-mudi.
Mereka menenteng pasir dengan berbagai mulai dari kresek, bakul, hingga dorongan untuk mengakut barang.
"Ketika rumah yang dibangun jauh dari jalan raya, ibu-ibu gotong royong ngangkut pasir," tulisan dalam video.
Menurut keterangan, rumah yang dibangun adalah rumah milik Pak Uca di Mangunreja, Tasikmalaya.
Pak Uca sendiri mendapatkan bantuan RS-RLTH atau Rehabilitasi Sosial Rumah Tidak Layak Huni program dari pemerintah.
Video tersebut sontak mengundang berbagai respons dari warganet.
"Jempolan sih kalau ini, perlu diapresiasi," komentar warganet.
"Ini nih, definisi gotong royong sebenarnya, perlu di apresiasi banget," imbuh warganet lain.
"Nomer satu kalau masalah gotong royong di Indonesia," tambah warganet lain.
"Alhamdulillah di kampung saya tradisi seperti ini masih ada, contoh didikannya bagus. Tida egois seperti di kota konoha," tulis warganet di kolom komentar.
"Di daerah ku hampir punah beginian," timpal lainnya.
Saat berita ini dibuat, video tersebut telah disukai ribuan kali dan bisa disaksikan di sini.