Suara.com - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo tiba di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Jawa Barat pada Minggu (12/6/2022) malam.
Orang nomor satu Jateng ini datang untuk bertakziah atas wafatnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra Gubernur Jabar Ridwan Kamil yang sebelumnya tiba di Gedung Pakuan, Bandung, Minggu (12/6/2022).
Ia tiba datang sekira Pukul 21.30 WIB, mengenakan kemeja putih. Ia datang ditemani istri Siti Atiqoh Supriyanti.
Setibanya di Gedung Pakuan, Ganjar tidak mengeluarkan satu patah kata saat dihampiri awak media.
Ia langsung masuk ke dalam Gedung Pakuan untuk segera menemui keluarga Eril, khususnya Ridwan Kamil.
Sebelumnya, jenazah Eril telah mendarat di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten pada Minggu sore dan tiba di rumah duka Gedung Pakuan, Bandung sekitar pukul 22.30 WIB.
Jenazah Eril akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Islamic Center Baitul Ridwan, Desa Cimaung, Kabupaten Bandung pada Senin (13/6) besok, pukul 11.00 WIB.
Warga baru diperkenankan turut berdoa di sekitar makam setelah prosesi pemakaman selesai.
Eril ditemukan meninggal dunia setelah pencarian 14 hari usai sempat menghilang tenggelam di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss pada Kamis (9/6/2022).
Baca Juga: Khofifah Datang Takziah ke Gedung Pakuan Bandung, Penasaran dengan Kebaikan Eril Semasa Hidup