Suara.com - Pencarian putra sulung Ridwan Kamil yang hilang terseret arus sungai Aare telah membuahkan hasil. Ridwan Kamil telah mendapat kabar dari Kedutaan Besar Republik Indonesia untuk Swiss dan Liechtenstein yang mengabarkan bahwa Eril telah ditemukan.
Kepolisian kota Bern mengonfirmasi telah menemukan jenazah Warga Negara Indonesia (WNI) atas nama Emmeril Mumtadz Khan dengan kondisi telah meninggal dunia yang sebelumnya terjadi kecelakaan saat berenang di Sungai Aare, Bern, Swiss pada Kamis (26/05/2022) yang lalu.
Putra sulung Gubernur Jawa Barat ini ditemukan di Bendungan Engehalde, Bern, Swiss. Lantas, di mana lokasi Bendungan Engehalde?
Bendungan Engehalde terletak di Stauwehrsteg, Wehrweg, 3014 Bern, Swiss. Dam atau pintu air ini masih berada di aliran air sungai Aare, lokasi hanyutnya Eril.
Baca Juga: Bikin Haru, Atalia Unggah Sketsa Eril Peluk Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
Salah seorang warganet di Twitter turut mengunggah rekaman layar Google Maps yang memperlihatkan lokasi Sungai Aare dan Bendungan Engehalde lokasi ditemukannya Eril.
Bahkan, artis Teuku Wisnu pun juga turut mengunggah tangkapan layar video yang menunjukkan jarak lokasi ditemukannya Eril.
Jaraknya pun diketahui saat dilakukan penelusuran lebih jauh mengenai titik penemuan Eril melalui Google Maps.
Dalam video tangkapan layar rekaman, tampak peta lokasi penemuan jenazah Eril dari titik awal dia berenang hingga ditemukan di bendungan Engehalde yang jaraknya cukup jauh.
Dalam rekaman layar Google Mapstampak peta lokasi yang diambil dari Google Maps yang menunjukkan Sungai Aere yang sangat panjang.
Baca Juga: BREAKING NEWS! Eril Akan Dikebumikan di Pemakaman Keluarga Cimaung, Bandung
Ia menarik jarak dari pertama kali Eril berenang di Schönausteg hingga ke Bendungan Engehalde jaraknya 5,1 km. Apabila ditempuh dengan kendaraan mobil lamanya 16 menit.
Jasad Emmeril Kahn Mumtadz Ditemukan
Melalui tes DNA, jenazah yang ditemukan sudah dipastikan adalah anak sulung dari pasangan Ridwan Kamil dan Atalia Praratya yang hilang terseret arus sungai deras di Sungai Aare.
Dubes RI untuk Swiss, Muliaman Hadad telah mengkonfirmasi hal tersebut kepada kepolisian Swiss dan jenazah yang ditemukan adalah benar anak sulung dari Ridwan Kamil, Emmeril Mumtadz Khan.
"Dari konfirmasi tes DNA, jasad yang ditemukan adalah ananda Eril. Ini sudah disampaikan polisi Swiss," ujar Dubes RI untuk Swiss, Muliaman Hadad, dalam konferensi persnya.
Sesaat setelah KBRI RI untuk SWISS memberikan kabar penemuan jenazah Eril, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengugah pernyataannya di media sosial Instagram miliknya @ridwankamil terkait penemuan jenazah anaknya.
"Allahu Akbar! Alhamdulillah Ya Allah SWT, Engkau telah mengabulkan permohonan doa kami. Jenazah ananda Emmeril Kahn Mumtadz sudah ditemukan," tulisnya, pada Kamis malam.
Jenazah Eril ditemukan di Bendungan Engehalde, Bern dalam kondisi yang utuh, meski sudah dinyatakan hilang selama dua pekan.
Kabar penemuan Eril di Bandugan Engehalde, rupanya hangat diperbincangan di jagad maya. Doa mengalir deras membanjiri setiap lini media sosial.
Kontributor : Damayanti Kahyangan