Suara.com - Pihak keluarga berharap dukungan masyarakat atas usulan mengganti nama Jakarta International Stadium (JIS) menjadi Stadion MH Thamrin terus bertambah. Mereka juga mengharapkan dukungan serupa bisa diberikan dari para tokoh betawi yang sudah cukup dikenal warga.
Hal itu dikatakan oleh Cucu MH Thamrin, Astuti Ananta Toer atau yang akrab disapa Titi. Titi menilai dukungan dari tokoh seperti Budayawan Betawi Ridwan Saidi dan tokoh lainnya di Badan Musyawarah Betawi (Bamus) Betawi bisa memberikan dampak positif pada usulan ini.
"Semoga ada pihak-pihak, tokoh-tokoh Betawi yang cukup dikenal seperti tokoh-tokoh di Bamus Betawi misalnya, Ridwan Saidi atau tokoh-tokoh Betawi lainnya yang juga punya kecintaan terhadap MH Thamrin," ujar Titi saat dihubungi Suara.com, Jumat (10/6/2022).
Titi juga mengapresiasi cara menggalang dukungan mengganti nama JIS jadi stadion MH Thamrin lewat petisi online di situs change.org ini. Pasalnya, dalam waktu satu pekan, sudah lebih dari 5 ribu orang yang menandatanganinya.
"Lebih bersyukur lagi karena MH Thamrin masih diingat, malah jasanya kembali diangkat dalam bidang yang jarang diketahui, yaitu sepakbola Jakarta dan Indonesia," jelasnya.
Kendati demikian, Titi menyerahkan sepenuhnya keputusan mengganti nama JIS atau tidak kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.
"Kami mendukung. Kami berdoa. Tetapi, semua berpulang keputusannya kepada publik dan Pemerintah DKI Jakarta," ujarnya.
Sejauh ini, Pemprov DKI memang belum menjalin komunikasi dengan pihak keluarga untuk mengganti nama JIS menjadi Stadion MH Thamrin. Namun, keluarga sudah pernah diundang untuk menemui Gubernur Anies Baswedan dalam Festival 125 tahun MH Thamrin pada tahun 2019 lalu.
"Ada juga seminar di Balaikota dengan tema 'Dari Lapangan VIJ Menuju Stadion MH Thamrin'. Pak Gubernur Anies Baswedan datang membuka. Malah ikut pertandingan persahabatan yang diselenggarakan panitia," ucapnya.
"Kami sanak family Thamrin yang datang disapa disalami dan berfoto bersama," tambahnya memungkasi.