Suara.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebut pihaknya bakal mulai mengganti kendaraan dinas berbahan bakar fosil menjadi tenaga listrik. Hal ini dilakukan untuk mendukung pengurangan emisi di ibu kota.
Hal ini dikatakan Riza melalui akun Instagramnya, @arizapatria. Riza menyebut penggantian akan dilakukan secara bertahap.
"Pemprov DKI Jakarta akan mengganti seluruh kendaraan dinas menjadi bertenaga listrik," ujar Riza, Kamis (9/6/2022).
Riza menyebut penggantian kendaraan dinas ke tenaga listrik ini juga menjadi bagian dari pesan yang dibawa Formula E. Ajang itu juga merupakan kampanye untuk masyarakat beralih melakukan penggunaan energi terbarukan.
Baca Juga: Muncul Petisi Ganti Nama JIS Jadi Stadion MH Thamrin, Gerindra Minta Anies Segera Tanggapi
"Ini bagian dari kita dalam transformasi menuju penggunaan energi terbarukan ramah lingkungan seperti pesan yang dibawa Formula E," jelasnya.
Selain itu, Riza menjelaskan pihaknya sudah melakukan pengadaan 30 bus TransJakarta bertenaga listrik. Targetnya di tahun ini akan ada 100 bus listrik baru lagi.
"Ada 10.040 unit kendaraan sampai 2030, kita kerjakan sesuai tahapan, lebih cepat, lebih baik," pungkasnya.