Suara.com - Bacaan doa qunut subuh sendiri latin mungkin terdengar sama dengan doa qunut berjamaah, namun jika Anda cermati lebih detail ada beberapa lafa yang diubah.
Pengubahan itu yaitu ada pada kata ihdina' yang juga berati 'berilah kami petunjuk' jika dibaca oleh imam pada saat memimpin shalat jamaah. Lantas, seperti apa bacaan doa qunut subuh sendiri latin?
Jika Anda melaksanakan shalat subuh sendiri di rumah dan hendak menggunakan doa qunut subuh sendiri latin untuk menyempurnakan shalat Anda, Anda harus mengganti kata 'ihdina' tersebut dengan kata 'ihdini" yang memiliki arti 'berilah aku petunjuk'.
Selengkapnya, berikut bunyi doa qunut subuh sendiri latin.
Baca Juga: Bacaan Doa Mandi Wajib, Lengkap dengan Tata Cara Mengerjakannya
Doa Qunut Subuh Sendiri Latin
Allaahummahdinii fii man hadaiit, wa aafinii fii man aafaiit, wa tawallanii fi man tawallaiit, wa baarik lii fiimaa a'thaiit. Wa qinii syarra maa qadhaiit. Fa innaka taqdhii wa laa yuqdhaa 'alaiik. Innahu laa yadzillu maw waalaiit. Wa laa ya'izzu man 'aadaiit. Tabaarakta rabbanaa wa ta'aalait. Fa lakal-hamdu 'alaa maa qadhaiit, Astaghfiruka wa atuubu ilaik wa shallallahu 'ala sayyidina muhammadin nabiyyil ummuyyi wa 'alaa aalihii wa shahbihii wa sallam.
"Ya Allah, berilah aku petunjuk seperti orang-orang yang telah Engkau beri petunjuk. Berilah aku kesehatan seperti orang yang telah Engkau beri kesehatan. Pimpinlah aku bersama-sama orang-orang yang telah Engkau pimpin. Berilah berkah pada segala apa yang telah Engkau pimpin.
Berilah berkah pada segala apa yang telah Engkau berikan kepadaku. Dan peliharalah aku dari kejahatan yang Engkau pastikan. Karena sesungguhnya Engkau-lah yang menentukan dan tidak ada yang menghukum (menentukan) atas Engkau. Sesungguhnya tidaklah akan hina orang-orang yang telah Engkau beri kekuasaan.
Baca Juga: Bacaan Doa Setelah Sholat 5 Waktu Beserta Urutannya, Lengkap dengan Artinya
Dan tidaklah akan mulia orang yang Engkau musuhi. Maha Berkahlah Engkau dan Maha Luhurlah Engkau. Segala puji bagi-Mu atas yang telah Engkau pastikan. Aku mohon ampun dan tobat kepada Engkau. Semoga Allah memberi rahmat dan salam atas junjungan kami Nabi Muhammad SAW beserta seluruh keluarganya dan sahabatnya."
Keutamaan Doa Qunut Subuh
Keutumaan dari membaca doa qunut adalah meningkatkan iman dan takwa kita terhadap Allah SWT. Ini membuat kita senantiasa ingat bahwa Sang Maha Kuasa ada di sekitar kita untuk melindungi kita dari segala ancaman dan berbagai macam penyakit.
Sang Maha Kuasa juga memberi kita berkah dalam berbagai bentuk, termasuk kesehatan dan teman-teman yang setia.
Demikian itu bacaan doa qunut subuh sendiri latin untuk dilafalkan pada saat shalat subuh.
Kontributor : Mutaya Saroh