Suara.com - Komplain pesanan nasi goreng atau nasgor tak kunjung rampung, seorang ibu marah-marah di warung. Aksinya tersebar di berbagai media sosial dan viral.
Pada video yang diunggah oleh akun Instagram @terang_media, seorang perempuan paruh baya berkaus biru marah-marah di warung.
Ia komplain pada pria yang tengah memasak pesanan pelanggan lantaran nasi gorengnya tak kunjung selesai.
"Maaf maaf masa nasi goreng lama amat," teriak ibu-ibu berkaus biru tersebut.
"Utamain dulu dong, kita orangtua enggak papa anak dulu, nasi goreng aja lama banget, tongseng orang udah pada makan," tambah si ibu.

Perempuan yang komplain sambil teriak-teriak tersebut juga mengganggu pengunjung lain.
"Boleh komplain, tapi tidak usah sampai mengganggu kenyamanan orang yang sedang makan," tulisan dalam video.
Diprotes Pengunjung Lain
Akibat aksi ibu-ibu yang komplain sambil berteriak tersebut, pengunjung lain sampai merasa tertanggu.
"Astagfirullaharadzim," ujar pengunjung lain.