Rebranding, PKS Pede Pasang Target Bertengger di Empat Besar Pemilu 2024

Minggu, 29 Mei 2022 | 19:09 WIB
Rebranding, PKS Pede Pasang Target Bertengger di Empat Besar Pemilu 2024
Milad ke-20 partai PKS [Suara.com/Bagaskara Isdiansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Partai Keadilan Sejahtera atau PKS ingin memunculkan wajah baru lewat acara Milad ke-20. Untuk Pemilu 2024, PKS menargetkan setidaknya bisa bertengger di posisi empat besar.

"Empat besarlah nendang nendang sedikit, kalau bisa kami mainnya di empat ke atas, saya enggak sebut tiga besar dululah," kata Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi dalam konferensi pers Milad ke-20 PKS di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (29/5/2022).

Aboe menuturkan, memang hasil Musyawarah Nasional/Munas PKS memasang target bisa meraih setidak 15 persen suara. "Kalau memang bisa dua digit ya berjalan, tapi memang agak keras," ujarnya.

Sementara itu, terkait dengan Pilpres 2024, PKS terbuka untuk berkoalisi dengan partai politik manapub. Hanya saja, ia menekankan partainya tak mau dikunci dan harus diberi kebebasan.

Baca Juga: Ketua Umum PAN Ajak Gabung ke Koalisi Indonesia Bersatu, PKS: Kami Welcome, Asal Jangan Dikunci!

"PKS dilepas bebas, siapapun yang ingin bermain silakan, mau kejar PKS insyallah siap, tapi jangan kunci. Kami ngerti maksudnya ya," tuturnya.

"Kami sudah tak mau lagi di luar pemerintahan. Kami ingin mengusung bukan lagi mendukung," sambungnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI