Suara.com - Beredar informasi yang menyatakan bahwa mobil Esemka ikut dalam ajang balap Formula E.
Informasi tersebut beredar di media sosial di mana turut diunggah oleh akun Facebook Abraham Rio.
Pada unggahannya, akun tersebut mengunggah gambar yang bernarasikan bahwa mobil Esemka dikabarkan ikut Formula E.
Berikut narasinya:
"Oh benarkah, ini mantap".
Sementara dalam foto yang diunggah bertulisakan:
"Mobil ESEMKA Kabarnya Akan Ikut Serta dalam Ajang Bergengsi Formula E".
Lalu benarkah klaim tersebut?
Penjelasan
Melansir lamar resmi Kominfo.go.id, informasi yang menyatakan bahwa mobil Esemka ikut balapan di Formula E adalah salah.