Putra Ridwan Kamil Hilang saat Berenang di Swiss, Wakil Ketua MPR Doakan Keselamatan Emmeril

Jum'at, 27 Mei 2022 | 10:38 WIB
Putra Ridwan Kamil Hilang saat Berenang di Swiss, Wakil Ketua MPR Doakan Keselamatan Emmeril
Potret Ridwan Kamil bersama putra sulungnya, Emmeril Khan Mumtadz (Instagram/@RidwanKamil)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang bernama Emmeril Khan Mumtadz dilaporkan hilang saat berenang di Sungai Aare, Swiss pada Kamis (26/5/2022) waktu setempat.

Eril beserta keluarganya sedang berada di Swiss untuk mencari sekolah meneruskan ke jenjang S2. Pihak keluarga pun membenarkan kabar hilangnya Eril di Bern, Swiss.

Kabar hilangnya putra sulung Ridwan Kamil ini juga menghebohkan jagat maya. Warganet dan sejumlah tokoh penting turut mendoakan keselamatan Eril.

Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid turut mengirimkan doa untuk keselamatan putra sulung Gubernur Jawa Barat yang saat ini masih dalam proses pencarian. 

Melalui akun Twitter resminya, Hidayat Nur Wahid ikut prihatin dan berdoa supaya Eril segera ditemukan dalam kondisi selamat dan sehat.

"Ikut Prihatin dan Mendoakan ; Semoga Putera Pak @ridwankamil, yang hilang saat berenang di Sungai Aare Swiss, sudah bisa ditemukan dalam kondisi selamat dan sehat. Amin ya Allah," cuit Hidayat Nur Wahid dikutip Suara.com, Jumat (27/5/2022).

Cuitan Wakil Ketua MPR RI ini juga dibanjiri komentar oleh para pengikutnya yang juga mendoakan keselamatan putra sulung Ridwan Kamil.

"Semoga cepat d temukan dlm keadaan selamat Ya Allah Aamiin," komentar salah satu warganet.

"Amin, Semoga putra kang @ridwankamil ditemukan dalam keadaan selamat dan sehat," doa warganet.

Baca Juga: Anak Ridwan Kamil Hilang, Giring Ganesha: Ya Allah Selamatkan Emmiril Khan Mumtadz

"Aamiin allahumma aamiin, jumat hari baik semoga cpt ditemukan," tulis warganet lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI