Suara.com - Hari Kamis, 26 Mei 2022 bertepatan dengan Hari Kenaikan Isa Almasih 2022 yang termasuk dalam hari libur nasional atau tanggal merah. Dalam rangka memperingati Hari Kenaikan Isa Almasih 2022, Gereja Katedral akan menggelar ibadah misa secara daring atau streaming. Rangkaian acara misa Hari Kenaikan Isa Almasih 2022 di Gereja Katedral Jakarta hari Kamis (26/5/2022) bisa diikuti secara online melalui link streaming Misa Kenaikan Isa Almasih 2022 yang tersedia di akhir artikel ini.
Hari Kenaikan Isa Almasih adalah salah satu hari perayaan yang penting bagi umat Kristen. Mengutip laman Gereja Ibu Teresa Paroki Cikarang, kenaikan Isa Almasih atau Yesus Kristus merupakan salah satu dari empat peristiwa penting bagi umat Kristen.
Terdapat empat peristiwa penting bagi umat Kristen yang selalu diperingati perayaannya setiap tahun, yaitu Hari Kelahiran Yesus (Natal), wafatnya Yesus, Kebangkitan Yesus (Paskah), dan Hari Kenaikan Yesus. Berikut link streaming Misa Kenaikan Isa Almasih 2022.
Hari Kenaikan Isa Almasih adalah salah satu momen keagamaan yang sangat penting bagi umat Kristiani. Pada Jumat Agung, ada penyaliban, pada hari Minggu Paskah adalah kebangkitan. Kemudian setelah empat puluh hari kemudian, ada kenaikan. Kenaikan Isa Almasih adalah salah satu hari raya umat Kristen untuk memperingati kenaikan Yesus Kristus ke surga, di mana Kenaikan Yesus Kristus ini diperingati pada 39 hari setelah Minggu Paskah, 40 hari setelah Sabtu Paskah, atau 41 hari setelah Jumat Agung. Hari Kenaikan Isa Almasih ini dipercaya sebagai momen Yesus Kristus saat naik ke surga sambil disaksikan oleh murid-murid-Nya.
Jadwal Misa Kenaikan Isa Almasih 2022
Berikut ini adalah jadwal misa kenaikan Isa Almasih di Gereja Katedral Jakarta:
Misa Kenaikan Isa Almasih, hari Kamis, 26 Mei 2022 di Gereja Katedral Jakarta
- Misa Kenaikan Isa Almasih pukul 11.00 WIB
- Misa Kenaikan Isa Almasih pukul 17.00 WIB
Baca Juga: Libur Hari Kenaikan Isa Almasih Kendaraan Menuju Puncak Bogor Padat, Polisi Terapkan One Way
Misa Kenaikan Isa Almasih di Gereja Katedral Jakarta secara daring dapat diikuti melalui kanal YouTube Komsos Katedral Jakarta. Rangkaian kegiatan Misa Kenaikan Isa Almasih 2022 di Gereja Katedral Jakarta hari ini bisa diikuti melalui link streaming Misa Kenaikan Isa Almasih 2022 berikut ini:
Link Streaming Misa Kenaikan Isa Almasih 2022 KLIK DI SINI
Humas Katedral dan Keuskupan Agung Jakarta Susyana Suwadie mengatakan bahwa Misa luring digelar dengan menerapkan protokol kesehatan. Susyana mengatakan, walaupun pemerintah telah memberikan izin kepada masyarakat untuk melepas masker, namun pihaknya tetap mengimbau kepada jemaat untuk tetap memakai masker di dalam Gereja.
Selain itu, pihaknya juga telah membuka tali pembatas di kursi gereja. Namun, para jemaat tetap harus mematuhi protokol kesehatan. Sementara itu, untuk kapasitas umat yang akan melangsungkan ibadah Misa adalah sebanyak 1.300 orang.
Demikian link streaming Misa Kenaikan Isa Almasih 2022.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama