Kronologi Penembakan Massal di SD Texas: Awal Mula, Jumlah Korban, hingga Motif

Rabu, 25 Mei 2022 | 09:52 WIB
Kronologi Penembakan Massal di SD Texas: Awal Mula, Jumlah Korban, hingga Motif
Penembakan Massal di Sekolah Texas, Amerika Serikat (AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Abbott sebelumnya saat konferensi pers beberapa jam pascapenembakan mengatakan ada 14 anak dan satu guru yang tewas dalam penembakan massal itu.

Namun, Senator Texas Roland Gutierrez --dengan mengutip kepolisian Texas Rangers sebagai sumber informasi-- kemudian mengatakan kepada CNN bahwa jumlah korban tewas bertambah menjadi 18 anak dan tiga dewasa.

Motif Penembakan Belum Diketahui

Motif penembakan brutal yang terjadi di Robb Elementary School di Kota Uvalde, Texas, itu masih belum diketahui hingga saat ini.

Namun, penembakan tersebut terjadi hanya berselang 10 hari setelah 10 orang tewas dalam serangan di Buffalo, New York (sebuah kawasan yang ditinggali mayoritas penduduk kulit hitam).

Serangan maut di Buffalo itu sendiri, menurut pihak berwenang, dilakukan oleh seorang remaja pria berusia 18 tahun dengan menggunakan senapan serbu. Ini mungkin ada kaitannya dengan Salvador Ramos.

Kontributor : Xandra Junia Indriasti

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI