Jadwal Misa Kenaikan Isa Almasih 2022 di Gereja Katedral Jakarta

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 24 Mei 2022 | 16:39 WIB
Jadwal Misa Kenaikan Isa Almasih 2022 di Gereja Katedral Jakarta
jadwal misa kenaikan Isa Almasih 2022 - Ilustrasi - Perayaan Misa Malam Natal 2018 di Gereja Katedral Jakarta, Senin (24/12/2018). (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gereja Katedral Jakarta telah merilis jadwal misa kenaikan Isa Almasih 2022. Ibadah ini dapat dilakukan secara online atau daring dan offline.

Pengumuman terkait jadwal misa Kenaikan Isa Almasih 2022 ini disampaikan melalui unggah di akun Instagram @katedraljakarta, Senin (23/5/2022) lalu.

Misa di Gereja Katedral pada Kamis 26 Mei 2022 nanti dimulai pada pukul 08.30 WIB. Ibadah hari ini dibagi menjadi tiga waktu.

Berikut ini jadwal misa Kenaikan Tuhan di Gereja Katedral Jakarta Kamis, 26 Mei 2022:

Baca Juga: Link Live Streaming Ibadah Kenaikan Isa Almasih 2022 di Gereja St Andreas Paroki Jakarta

  • Misa pagi: Pukul 08.30 WIB Misa dilaksanakan offline dan online
  • Misa siang: Pukul 11.00 WIB dilaksanakan hanya offline
  • Misa malam: Pukul 17.00 dilaksanakan secara offline.

Dilansir AyoBandung--jaringan Suara.com, misa online perayaannya Isa Almasih 2022 ini dapat disaksikan secara online melalui kanal YouTube Komsos Jakarta.

Sahabat budiman yang terkasih dalam Tuhan dapat menemukan linknya di YouTube Komsos Jakarta, berikut ini:

https://www.youtube.com/c/KomsosKatedraljakarta/videos 

Perlu diingat, misa online hanya digelar satu kali di pagi hari. Tepatnya, pukul 08.30 WIB.

Sementara itu, pihak Katedral Jakarta juga telah menjelaskan bahwa jemaat dapat hadir di misa kali ini tanpa jarak. Sebab batas jaga jarak akan dihilangkan.

Baca Juga: 30 Link Twibbon Kenaikan Isa Almasih 2022 Terbaru untuk Dipakai Jadi Profil Media Sosial

Kepala Pastor Gereja Katedral Jakarta Romo Albertus Hani Rudi Hartoko, SJ menjelaskan aturan tersebut di postingan terbaru akun instagram Katedral Jakarta.

"Mulai hari ini, tali-tali yang menjadi pembatas selama pandemi akan kita potong dan dengan demikian kapasitas (gereja) akan maksimal," ujar Hani.

Namun Hani mengimbau agar umat tetap menjaga protokol kesehatan lainnya, seperti memakai masker saat di dalam kompleks gereja.

Kenaikan Tuhan merupakan salah satu perayaan besar nan suci dalam tradisi umat gereja Katolik. Peristiwa ini terjadi dalam minggu keenam pekan Paskah dan setelah kebangkitan Tuhan Yesus.

Misa ekaristi dalam rangka hari kenaikan Isa Almasih ke surga dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan oleh masing-masing gereja, paroki, katedral, dan lain sebagainya.

Demikian penjelasan jadwal misa kenaikan Isa Almasih 2022 di Gereja Katedral Jakarta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI