Suara.com - Akun Instagram @insta_julid bagikan video yang merekam aksi seorang pengemudi mobil yang menolong sepasang kakek dan nenek yang sedang berjalan kaki di tengah terik matahari.
Dalam video yang diunggah pada Minggu (22/05/22) lalu ini, sepasang kakek dan nenek ini tampak berjalan dengan sempoyongan. Sang kakek berjalan menggunakan tongkat, sedangkan nenek berjalan sambil memapah sang kakek.
Sang nenek terlihat seperti kesulitan saat memapah suaminya, hal tersebut terlihat melalui langkah kaki nenek yang juga ikut sempoyongan.
Karena tak tega melihat kejadian tersebut, pengemudi mobil yang saat itu juga melalui jalan yang dilalui pasangan paruh baya ini kemudian berinisiatif untuk menolongnya.
Baca Juga: Viral Seller Bentak Calon Pembeli Karena Ngajak Tidur Bareng, Ternyata Maksudnya Baik
Terlihat dalam video, laki-laki pengemudi mobil yang membantu kakek masuk ke dalam mobilnya. Istri dari kakek ini pun juga terlihat membantu suaminya masuk ke dalam mobil.
Diketahui melalui video, sepasang paruh baya ini ternyata sedang mencari bentor, keduanya hendak pergi ke klinik untuk memeriksakan kesehatan si kakek.
Di akhir video ini, terlihat momen ketika sepasang paruh baya ini sampai di klinik dengan diantar oleh pengemudi mobil ini.
Aksi dari netizen yang menolong sepasang paruh baya ini pun menuai pujian dari warganet. Warganet turut mendoakan kebaikan dari netizen ini.
"Semoga segala kebaikan dipertemukan lagi nanti di yaumil akhir.. Aamiin," tulis warganet.
"Masih banyak orang baik di luar sana. Saya pun pernah mengalaminya. Semoga kalian orang baik diberi kemudahan dalam segala urusan, kesehatan, banyak rezeki dan sehat selalu. Aamiin. Saya cuma bisa mendoakan dari jauh," kata warganet.
"Sehat selalu buat orang-orang baik di luar sana yang masih memperdulikan sekitar, dan yang memiliki rasa kasih. Panjang umur hal-hal baik," ungkap warganet.
"Masya Allah. Tabarakallah orang baik.. Semoga Allah SWT balas dengan pahala berlimpah. Aamiin," ucap warganet.
"Masyaallah semoga banyak rezeki buat mas dan keluarga ya.. Semoga bapak dan ibu diberikan kesehatan juga," tambah warganet.
Video yang diunggah oleh akun Instagram ini telah mendapatkan sejumlah 4 ribu suka dan ratusan komentar dari warganet.