Sempat Disentil 'Copras-Capres', Ganjar Pranowo Langsung Lakukan Ini Atasi Banjir Rob di Kawasan Pantura

Selasa, 24 Mei 2022 | 14:21 WIB
Sempat Disentil 'Copras-Capres', Ganjar Pranowo Langsung Lakukan Ini Atasi Banjir Rob di Kawasan Pantura
Ganjar Pranowo memberi arahan mengenai penanganan banjir rob akibat tanggul jebol di kawasan Pantura seperti Semarang, Pekalongan, dan sejumlah daerah sekitarnya. (Instagram/@ganjarpranowo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tampaknya penanganan jangka panjang yang dimaksud adalah pembangunan beberapa infrastruktur. "Seperti tanggul laut di wilayah Pekalongan dan tol tanggul laut di Semarang Demak," pungkas Ganjar.

Di sisi lain, sorotan publik terhadap Ganjar memang kembali meningkat beberapa waktu belakangan. Hal ini tidak lepas dari sinyal-sinyal dukungan yang konon diberikan Presiden Joko Widodo untuk Ganjar meneruskan kepemimpinannya pada 2024 mendatang.

Sinyal ini datang ketika Jokowi membuka Rakernas V Projo yang turut dihadiri Ganjar. "Yang berkaitan dengan politik, karena kita fokus selesaikan masalah itu, maka ojo kesusu sik, jangan tergesa-gesa, meskipun mungkin yang kita dukung ada di sini," jelas Jokowi, Sabtu (21/5/2022).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI