Bolehkah TKD BUMN 2022 Jika Tidak Ikut Trial Tes? Begini Penjelasan FHCI BUMN

Rifan Aditya Suara.Com
Minggu, 22 Mei 2022 | 23:16 WIB
Bolehkah TKD BUMN 2022 Jika Tidak Ikut Trial Tes? Begini Penjelasan FHCI BUMN
Bolehkah TKD BUMN 2022 Jika Tidak Ikut Trial Tes? Begini Penjelasan FHCI BUMN - Solusi Hadapi Kendala Teknis Saat Tes TKD dan Core Values BUMN. Ilustrasi (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tahapan Tes Kemampuan Dasar atau TKD BUMN 2022 yang dimulai memunculkan beberapa pertanyaan pada pesertanya, salah satunya adalah bolehkah TKD BUMN 2022 jika tidak ikut trial tes yang sebelumnya diadakan.

Pertanyaan seperti ini banyak ditanyakan kepada pihak Forum Human Capital Indonesia (FHCI) BUMN. Pada artikel singkat ini, akan dijawab pertanyaan bolehkah TKD BUMN 2022 jika tidak ikut trial tes.

Rekrutmen Bersama BUMN 2022 sendiri diadakan untuk berbagai posisi yang ada di banyak BUMN yang turut dalam agenda ini. Penyerapan tenaga kerja produktif dilakukan sehingga regenerasi tenaga kerja yang ada bisa terjadi. Tentu, hal ini dilakukan dengan tahapan dan prosedur ketat agar mendapatkan putra putri terbaik bangsa.

Bolehkah TKD BUMN 2022 Jika Tidak Ikut Trial Tes?

Baca Juga: Tips Lolos TKD dan Core Values BUMN

Secara praktis, jawabannya adalah boleh. Trial test yang diadakan sebagai salah satu tahapan dari penerimaan tenaga kerja BUMN ini sifatnya adalah opsional dan tidak wajib, sehingga peserta boleh mengikuti atau tidak pada tahapan ini.

Sebagaimana dijelaskan oleh FHCI BUMN dalam postingan di Instagram yang diunggah pada 20 Mei 2022 lalu. 

"Masih boleh kok (tidak ikut trial tes), #SobatFHCI. Untuk kenyamanan kamu, pastikan oerangkat dan jaringan yang kamu gunakan ketika online test sudah memadai. Jangan lupa juga pakai browser Mozilla Firefox atau Chrome versi terbaru ya!" tulis FHCI.

Trial test sendiri berupa uji coba yang diadakan oleh panitia, untuk mempersiapkan peserta menghadapi tes yang sebenarnya pada jadwal yang sudah ditentukan nanti. Soal dan masalah yang disajikan akan menjadi contoh dari TKD yang akan dilaksanakan dalam proses seleksi.

Meski tidak wajib, panitia Rekrutmen BUMN 2022 tetap mengharapkan peserta bisa mengikuti trial tes ini. Sederhana saja, tujuannya agar peserta bisa mengenali model tes yang akan dihadapi, sehingga persiapan yang dilakukan bisa lebih optimal. Pada akhirnya, hasil maksimal bisa diperoleh oleh peserta yang turut dalam TKD BUMN 2022 ini.

Baca Juga: 6 Nilai Utama Core Values BUMN dan Contoh Perilaku yang Wajib Diterapkan Pegawai

Proses Seleksi dan TKD BUMN 2022

Proses seleksi sendiri sudah masuk pada tahap Tes Kemampuan Dasar, yang dilaksanakan mulai tanggal 19 Mei 2022 lalu hingga tanggal 24 Mei 2022 mendatang. Setiap peserta akan diberikan jadwal khusus yang harus dilaksanakan, sehingga input nilai yang diperlukan bisa diproses oleh sistem.

Jadwal tes sendiri bisa diperiksa melalui email yang dikirimkan oleh panitia ke email yang sudah didaftarkan. Anda bisa cek email Anda sekarang untuk memeriksa jadwalnya, atau mengunjungi situs resmi Rekrutmen BUMN 2022, kemudian periksa bagian Dashboard laman Lamaran Saya. Klik pada bagian Detail Jadwal/Jadwal Hari ini, dan simak informasi lengkapnya.

Nah itu tadi jawaban atas pertanyaan bolehkah TKD BUMN 2022 jika tidak ikut trial tes yang banyak diajukan oleh peserta tes. Semoga bermanfaat, dan semoga sukses menjalani TKD BUMN 2022 yang akan Anda hadapi.

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI