Dasar pemilihan Budi Utomo sebagai pelopor kebangkitan nasional dipertanyakan sebab keanggotaannya masih sebatas warga Jawa. Kebangkitan nasional dianggap lebih terwakili oleh Sarekat Islam, yang memiliki anggota di seluruh Hindia Belanda.
Sementara faktor pendorong kebangkitan nasional itu sendiri terbagi menjadi dua, yaitu faktor eksternal dan internal yang selengkapnya bisa disimak berikut ini.
Faktor internal meliputi penderitaan yang berkepanjangan akibat penjajahan, kenangan kejayaan masa lalu, seperti pada masa Kerajaan Sriwijaya atau Majapahit, dan munculnya kaum intelektual yang menjadi pemimpin gerakan.
Sedangkan faktor eksternal-nya adalah timbul paham-paham baru di Eropa dan Amerika seperti nasionalisme, liberalisme, dan sosialisme, munculnya gerakan kebangkitan nasional di Asia seperti Turki Muda, Kongres Nasional India, dan Gandhisme, serta kemenangan Jepang atas Rusia pada perang Jepang-Rusia yang menyadarkan negara-negara di Asia untuk melawan negara barat.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti