Berikut ini bacaan kabul dari mempelai pria sebagai tanpa penerimaan:
“Qobiltu Nikahaha wa Tazwijaha (Nama pengantin wanita bin nama orang tua wanita) alal Mahril Madzkuur wa Radhiitu bihi, Wallahu Waliyut Taufiq.”
Artinya: Aku terima nikahnya dan kawinnya (Nama pengantin wanita bin nama orang tua atau wali wanita) dengan mahar yang telah disebutkan, dan aku rela dengan hal itu. Dan semoga Allah selalu memberikan anugerah.
Bagi para hadirin umat muslim yang hadir untuk menyaksikan secara langsung prosesi akad nikah atau ijab kabul ini, dianjurkan untuk membaca doa akad nikah yang diajarkan oleh Rasulullah SAW.
"Baarakallahu likulii wahidimmingkumaa fii shaahibihi wa jama'a bainakumma fii khayrin"
Artinya: mudah-mudahan Allah memberkahimu, baik dalam suka maupun duka dan selalu mengumpulkan kamu berdua pada kebaikan.
Itulah bacaan ijab kabul bahasa Arab yang diucapkan oleh wali mempelai wanita beserta mempelai laki-laki saat prosesi akad nikah. Semoga informasi di atas dapat menambah wawasan kamu seputar ijab kabul.