Profil Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan yang Meninggal Dunia di Usia 74 Tahun

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 16 Mei 2022 | 14:07 WIB
Profil Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan yang Meninggal Dunia di Usia 74 Tahun
Profil Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan yang Meninggal Dunia di Usia 74 Tahun - Presiden UEA Khalifa Al Nahyan
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
  • Nama Lengkap: Sheikh Khalifa bin Zayid Sultan al-Nahyan
  • Nama Panggilan: Sheikh Khalifa
  • Tempat Lahir: Al Ain, Abu Dhabi, Trucial Serikat
  • Tanggal Lahir: 25 Januari 1948
  • Umur: 74 Tahun (2022)
  • Jabatan: Presiden Uni Emirad Arap (3 November 2004 – 13 Mei 2022) Presiden Uni Emirat Arab ke-2

Meninggal Dunia Usia 74 Tahun

Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan Presiden Uni Emirad Arab dikabarkan telah meninggal dunia pada hari Jumat 13 Mei 2022 diusia 74 tahun. Kabar meninggalnya Presdien Uni Emirat Arab tersebut, sebagaimana dilansir dari ucapan belasungkawa yang disampaikan oleh Luhut Pandjaitan melalui akun Instagram-nya, pada Jumat 13 Mei 2022 malam.

Menurut informasi yang beredar, Sheikh Khalifa meninggal dunia setelah berjuang melawan penyakit. Dirinya juga diketahui sempat mengalami serangan stroke pada Januari 2014 lalu.

Sejak saat itu, dirinya pun berhenti terlibat dalam sebagian besar urusan pemerintahan dan jarang menunjukkan diri di muka publik. Sejak saat itu, posisi penguasa de facto Abu Dhabi dan Uni Emirat Arab dipegang oleh saudaranya, yaitu Putra Mahkota Mohammed bin Zayed atau MBZ.

Demikianlah informasi mengenai profil Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan , Presiden Uni Emirad Arab yang perlu diketahui.

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI