• Niat Puasa Syawal saat pagi hari atau siang hari
Nawaitu shauma hadzal yaumi ‘an ada’i sunnatis Syawwali lillahi ta‘ala
Artinya, “Aku berniat puasa sunah Syawal hari ini karena Allah SWT.”
Setelah membaca niatnya, berikut ini tata cara puasa Syawal yang perlu Anda ketahui.
• Makan sahur sebelum subuh, jika tidak sempat sahur dan ingin tetap berpuasa juga tidak apa-apa
• Menahan makan dan minum dan hal-hal lainnya yang membatalkan puasa sejak terbit fajar sampai matahari terbenam
• Membaca Niat, boleh dilakukan pagi hari atau siang hari, dengan catatan belum makan sejak subuh
• Puasa Syawal dijalankan selama 6 hari, utamanya dijalankan satu hari selepas Perayaan Idul Fitri.
Kesimpulannya, apakah puasa syawal harus 6 hari? Jawabanya, bisa iya dan bisa tidak. Tapi lebih dianjurkan dilakukan selama 6 hari berturut-turut. Namun, jika berhalangan maka boleh dilakukan secara tidak berurutan selama masih berada di bulan Syawal.
Baca Juga: Bacaan Doa Tahajud Sesuai Sunnah, Lengkap dengan Arti serta Tata Caranya
Kontributor : Ulil Azmi