Suara.com - Polisi memperkirakan akan ada 60 ribu orang dari sejumlah elemen buruh yang akan hadir dalam puncak perayaan Hari Buruh yang digelar Partai Buruh di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Sabtu (14/5/2022) besok. Tidak hanya itu, sebanyak dua ribu bus yang mengangkut massa buruh dari berbagai daerah juga akan masuk ke Ibu Kota.
"Kegiatan ini karena akan dihadiri oleh peserta kurang lebih 60 ribu orang, dan tempatnya adalah di GBK, dan dari penyampaian ataupun pemberitahuan ini oleh panitia kepada Polda Metro Jaya bahwa akan diikuti oleh atau menghadirkan beberapa bus kurang lebih ada 2 ribu bus," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes E. Zulpan di Mapolda Metro Jaya, Jumat (13/5/2022).
Untuk itu, polisi mengimbau kepada masyarakat untuk menghindari kawasan GBK lantaran perayaan Hari Buruh tersebut akan berlangsung sejak pukul 09.00 WIB sampai 15.00 WIB. Sebab, di kawasan tersebut dikhawatirkan akan banyak dipadati para pendemo dan kendaraan.
Tidak hanya itu, Polda Metro Jaya juga telah menyiapkan rekayasa lalu lintas dan pengalihan arus. Tidak hanya itu, polisi juga akan menempatkan personel keamanan untuk kegiatan tersebut.
"Oleh sebab itu ini mohon pengertian kepada seluruh masyarakat, manakala besok antara jam 09.00 sampai 15.00 di sekitar GBK agak padat ada kegiatan ini untuk bisa dimaklumi," beber Zulpan.
Kerahkan Ribuan Personel
Sebanyak 5.260 personel telah disiapkan guna mengamankan puncak perayaan Hari Buruh tersebut. Jumlah itu merupakan gabungan dari TNI-Polri.
"Kemudian untuk kegiatan pengamanan sendiri dari PMJ akan menurunkan kekuatan 5.260 personel pengamanan termasuk juga ada bantuan dari instansi terkait termasuk dari TNI juga," kata Zulpan.
Guna mencegah adanya penyusup, kepolisian juga akan melakukan pengamanan tambahan. Sebab, perayaan hari buruh tersebut berlangsung di Stadion GBK.
Baca Juga: Sebar Ribuan Personel di GBK, Polda Metro Khawatirkan Ada Penyusup saat May Day Fiesta Besok
Dengan demikian, Zulpan berharap para peserta aksi Hari Buruh datang dengan kelompoknya masing-masing dan memakai identitas lengkap. Nantinya, di lokasi acara, akan ada beberapa pintu masuk dan akan ditempatkan beberapa petugas guna mengontrol kedatangan.