Suara.com - Protes warga kepada pemerintah memang bisa dilakukan dengan metode apa saja.
Seperti yang dilakukan oleh warga di jalan raya Tayu-Puncel, Dukuhseti, Pati, Jawa Tengah.
Pada video yang diunggah oleh akun Instagram @terangmedia, sekumpulan warga ada di jalan untuk lakukan protes karena jalan tak kunjung diperbaiki.
Jalanan tersebut berlubang hingga saat hujan air akan menggenang.
Para warga yang kesal akhinya menanami jalan berlubang dengan pohon pisang sebagai sindiran.
"Sekelompok warga melakukan aksi protes karena jalan yang rusak dan berlubang dengan menanam pohon pisang di jalan raya Tayu-Puncel, Dukuhseti, Pati, Jawa Tengah," tulis akun Instagram @terangmedia.
Selain itu, salah seorang warga duduk di samping kubangan air jalan berlubang.
Ia terduduk membawa panciangan soal sedang mancing di kubangan air.
Aksi tersebut dilakukan pada Selasa (10/5/2022).
Baca Juga: Mirip Atta Halilintar, Wajah Driver Ojol Sedang Pesan Makanan Ini Bikin Pengunjung Salfok
Video protes warga itu tentu mendapatkan berbagai respons dari warganet.