Suara.com - Salah satu kabar gembira yang masih dinantikan kebanyakan masyarakat di Indonesia adalah kabar terkait kapan BSU 2022 cair. Bantuan Subsidi Upah atau BLT subsidi gaji merupakan program bantuan sosial yang ditujukan untuk kaum pekerja yang memenuhi syarat, salah satunya memiliki upah dibawah UMR dan terdampak status PPKM level tertentu.
Nah, lalu sebenarnya, kapan BSU 2022 cair dan bisa diterima masyarakat Indonesia? Terkait dengan kapan tepatnya bantuan ini akan cair, sebenarnya bisa mengacu pada akun resmi Kemnaker di Instagram. Berikut sedikit ulasannya.
Kapan BSU 2022 Cair?
Pada konten yang diunggah di akun @kemnaker 3 Mei 2022 lalu, dinyatakan bahwa pemerintah tengah menggodok program BSU 2022 agar bisa segera cair dan tepat sasaran, sesuai dengan database yang sudah dimiliki.
Baca Juga: 5 Bansos BLT Cair Bulan Mei 2022, Dapat Angin Segar Setelah libur Lebaran!
Tentu untuk masyarakat pada umumnya, kondisi pandemi yang masih dirasakan menuntut adaptasi yang luar biasa. Bantuan Subsidi Upah yang pernah diterima dinilai sangat membantu, sehingga masih diharapkan hingga sekarang untuk memulihkan kondisi finansial dan perekonomian mikro.
Awalnya masyarakat menduga untuk penyaluran BSU akan disampaikan tepat saat momen lebaran, karena Idul Fitri 2022 ini juga bertepatan dengan peringatan Hari Buruh, yakni 1 Mei 2022. Namun demikian mengacu pada pernyataan Menteri Ketenagakerjaan RI, Ida Fauziyah, program ini masih dalam tahap penggodokan, agar bisa menjadi program yang lebih akurat.
Besaran Subsidi Upah 2022
Masih mengacu pada informasi di unggahan tersebut, nantinya besaran BSU 2022 yang diterimakan adalah Rp.1.000.000 untuk setiap penerima. Menurut database yang dimiliki, setidaknya ada 8.800.000 pekerja yang menjadi sasaran program ini.
Artinya pemerintah sudah menyiapkan dana sebesar Rp. 8.800.000.000.000. Target dari program ini mengalami pergeseran dari tahun-tahun sebelumnya, yakni menyasar pekerja dengan gaji kurang dari Rp. 3.500.000.
Baca Juga: Kapan BSU Bantuan Subsidi Upah 2022 Disalurkan? Jadwal dan Cara Cek Penerimanya
Pada 2020 lalu, targetnya adalah pekerja dengan upah di bawah Rp5.000.000, sedangkan pada 2021 BSU menyasar pekerja yang secara langsung terdampak status PPKM Level 3 dan Level 4. Adanya perubahan target ini juga menandakan adanya perubahan analisa target sasaran BSU yang diberikan.
Hingga saat tulisan ini dibuat, pertanyaan kapan BSU 2022 cair belum bisa terjawab. Semoga, kabar baik segera bisa disampaikan, sehingga jadi kabar baik untuk masyarakat. Semoga bermanfaat, dan selamat melanjutkan aktivitas.
Kontributor : I Made Rendika Ardian