Kakek Nenek Punya 256 Cucu-Cicit, Sungkem Lebaran Bak Kumpul Sekampung! Ngasih Angpaonya Gimana?

Farah Nabilla | Elvariza Opita
Kakek Nenek Punya 256 Cucu-Cicit, Sungkem Lebaran Bak Kumpul Sekampung! Ngasih Angpaonya Gimana?
Sungkem lebaran keluarga besar terdiri dari 12 anak dan 256 cucu-cicit. (Instagram/@lambegosiip)

'Pasti banyak yang lupa namanya,' celetuk warganet, karena banyaknya jumlah keluarga yang hadir di silaturahmi lebaran tersebut.

Suara.com - Sudah hampir sepekan berlalu sejak hari lebaran, namun kisah-kisah yang terjadi masih meramaikan media sosial. Termasuk momen tidak biasa sungkem lebaran yang dilakukan oleh sebuah keluarga besar.

Hal ini seperti yang terlihat di video unggahan akun Instagram @lambegosiip. Tak main-main, setidaknya ada sekitar 200 orang yang terlibat di video silaturahmi lebaran keluarga berikut ini.

"Definisi keluarga besar yang sesungguhnya," kata @lambegosiip, dikutip Suara.com pada Sabtu (7/5/2022).

Tampak di video tersebut barisan panjang orang-orang yang sedang bersilaturahmi dan saling bermaaf-maafan saat Hari Raya Idul Fitri. Bahkan sekilas saja bisa terlihat barisan yang terbentuk begitu panjang, seolah sebuah kampung sedang mengikuti halalbihalal massal.

Baca Juga: Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman

Bahkan saking banyaknya orang yang bersilaturahmi, terlihat ada seorang pemuda berpakaian muslim yang membantu mengarahkan barisan agar jangan sampai ada yang terlewat.

Menariknya, orang-orang di video tersebut ternyata masih dari satu keluarga yang sama. Pasalnya mereka berasal dari sepasang suami istri lanjut usia yang dikaruniai 12 orang anak serta ratusan cucu dan cicit.

"Kakek dan nenek saya punya anak 12 orang," ujar pemilik video. "Alhamdulillah anak cucu cicitnya sudah berjumlah 256 orang."

Apalagi ditambah dengan momen lebaran 2022 yang spesial karena sudah diperbolehkan untuk mudik, membuat keluarga besar ini pun memutuskan untuk berkumpul.

"Alhamdulillah lebaran tahun 2022 80% hadir," sambungnya.

Baca Juga: Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya

Sungkem lebaran keluarga besar terdiri dari 12 anak dan 256 cucu-cicit. (Instagram/@lambegosiip)
Sungkem lebaran keluarga besar terdiri dari 12 anak dan 256 cucu-cicit. (Instagram/@lambegosiip)

Tampak orang-orang yang berbaris itu bersalaman untuk saling meminta maaf. Telrihat sang kakek menjadi orang pertama yang disalami, diikuti oleh anak-anaknya yang juga sudah lanjut usia.