Suara.com - Perilisan film Doctor Strange in the Multiverse of Madness disambut meriah di Indonesia. Segala topik mengenai Doctor Strange 2 pun menjadi viral. Salah satunya adalah cuitan Presiden Joko Widodo yang disebut menjadi cameo dalam film itu.
Cuitan itu dibagikan oleh salah seorang akun Twitter warganet @ai***d. Akun ini rupanya meledek Presiden Jokowi akan muncul sebagai cameo dalam post credit Doctor Strange 2 gegara foto lawas yang diunggah sang presiden.
"Jangan keluar bioskop dulu setelah menonton Doctor Strange in the Multiverse of Madness karena di post-credits scene nanti bakal ada cameo dari Jokowi," cuit akun ini seperti dikutip Suara.com, Jumat (6/5/2022).
"Berikut adalah behind the scenesnya," tulis akun itu dengan mengutip foto lawas Jokowi yang dimaksud.
Baca Juga: Amber Heard Menangis Ceritakan Kekerasan Seksual yang Dilakukan Johnny Depp
Foto tersebut diunggah oleh Jokowi saat melakukan pertemuan bilateral dengan PM Belanda Mark Rutte untuk memprioritaskan kerjasama pengelolaan air dan pengembangan infrastruktur pada 23 November 2016.
Wajah dan perawakan Mark Rutte di foto itu dianggap warganet sangat mirip dengan aktor pemeran Doctor Strange, Benedict Cumberbatch. Untuk itu, Jokowi disebut menjadi cameo dalam film terbaru Doctor Strange.
Sontak, cuitan akun tersebut yang mengutip ulang foto lawas Jokowi menerima ribuan respons dan beragam pendapat dari warganet lain. Kebanyakan dari mereka justru tampak terhibur dan menuliskan komentar kocak.
"Mr. Jokowi : Dr. strange! Saya butuh bantuan. Dr. Strange: bantuan apa? Mr. Jokowi: Kami butuh mantera untuk menghilangkan korupsi di negara ini dan biaya untuk membangun kota baru. Dr. Strange: Tapi konsekuensinya akan merusak multiverse!" canda warganet.
"Beneran mirip banget wkwkwk," sahut warganet.
Baca Juga: Masih Aktif, Pastikan Sudah Klaim Kode Redeem ML 6 Mei 2022
"Ini sebenarnya kemarin itu Dr strange berobatnya ke Haji Naim, bukan ke The Ancient One. Sebelum ke Haji Naim, dia ketemu Pak Jokowi dulu untuk izin," celutuk warganet.
"Ya Allah gua kira pak Jokowi ketemu sama Benedict beneran," tambah yang lain dengan emoji menangis.
"1 kembaran Doctor Strange sudah ketemu, tinggal cari 6 lagi dan abis itu baru bisa menguasai ruang dan waktu alam semesta," komentar warganet.
"Iih anjir sumpah kaget kirain beneran Benedict, kirain pak Jokowi ngefans banget gitu sampai meet and greet sama pemainnya langsung," timpal lainnya.
"Variant dari Universe mana lagi ini. Bentar, jangan-jangan ini universe di mana Indonesia jadi negara maju," tulis warganet.
Doctor Strange in the Multiverse of Madness sendiri mulai tayang di bioskop Indonesia pada Kamis (5/5/2022) dan menyita perhatian banyak orang untuk menontonnya.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti