8 Fakta Hepatitis Akut Misterius pada Anak yang Dikaitkan dengan Vaksin Covid-19, Waspadai Sejak Dini!

Rabu, 04 Mei 2022 | 19:25 WIB
8 Fakta Hepatitis Akut Misterius pada Anak yang Dikaitkan dengan Vaksin Covid-19, Waspadai Sejak Dini!
Mata kuning, salah satu gejala Hepatitis. Fakta Hepatitis Akut Misterius pada Anak
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Untuk mewaspadai penyakit ini, hendaknya dikenali gejala yang sering muncul, antara lain adalah sebagai berikut :

  • Kesadaran menurun
  • Warna urin menjadi gelap
  • Kulit dan bagian putih mata menjadi kekuningan
  • Nyeri sendi dan pegal linu
  • Sakit perut
  • Tidak ada nafsu makan, mengalami demam tinggi
  • Kotoran BAB menjadi pucat
  • Mengalami gatal tanpa sebab
  • Mual dan muntah
  • Badan menjadi lesu
  • Diare

6. Pencegahan Penularan Hepatitis Akut

Untuk mencegah penyakit ini sendiri, sederet langkah bisa dilakukan di rumah. Misalnya dengan mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun, kemudian menggunakan air minum bersih dan matang, lalu makanan juga harus higienis dan matang.

Selanjutnya, pastikan tinja disiram sempurna, atau jika menggunakan popok sekali pakai harus langsung dibuang pada tempatnya. Biasakan menggunakan alat makan terpisah untuk setiap anggota keluarga, dan gunakan masker. Protokol kesehatan yang diterapkan hampir serupa dengan pencegahan Covid-19.

7. Dugaan Sementara Cara Penularan

Hingga saat ini, cara penularannya hanya dalam taraf dugaan. Secara garis besar, penularan penyakit ini bisa menggunakan droplet, kontak pribadi, hingga benda yang disentuh oleh orang terinfeksi. Hal ini karena kebanyakan kasus hepatitis akut ini berhubungan dengan infeksi adenovirus.

8. Dikaitkan dengan Vaksin Covid-19

Banyak orang mengaitkan kemunculan hepatitis akut misterius ini dengan efek samping vaksin Covid-19. Padahal, kabar tersebut belum terbukti secara ilmiah.

Bahkan, sebagian besar pasien terkonfirmasi hepatitis akut berusia di bawah 5 tahun dan belum mendapatkan vaksin Covid-19. Oleh karenanya, dugaan hepatitis akut sebagai efek samping dari vaksin Covid-19 belum terbukti.

Baca Juga: Peneliti Mengidentifikasi 2 Gejala Paling Umum Hepatitis Akut Misterius pada Anak-Anak, Apa Saja?

Masyarakat diminta untuk waspada dan tidak mudah termakan isu hoaks yang beredar di publik. Pastikan untuk mendapatkan informasi terkini seputar perkembangan penyakit hepatitis akut dari sumber-sumber terpercaya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI