"Bahkan kata bapak, istrinya pergi dengan laki-laki lain karena kondisi anaknya seperti sekarang," sambungnya.
Video ini jelas ikut menggugah hati banyak warganet, sebagaimana yang bisa dipantau di kolom komentar. Warganet kompak mendoakan agar bapak dan anak itu tetap diberi kesehatan serta kelancaran rezeki.
"Ya Allah semoga Allah selalu menjaga kesehatan dan keselamatan bapak, semoga dimudahkan dalam mencari rizki," ujar warganet.
"Tak do'akan lancar ya pak," kata warganet.
"Iya ya Allah.... Tiap hari jemput sekolah anakku aku ketemu bapak & anak ini. tinggal dimana cuma tiap hari ketemu masuk gang. Jln JEMUNDO SIDOARJO," timpal warganet lain yang juga pernah bertemu dengan bapak dan anak yang luar biasa ini.
Untuk video selengkapnya dapat disaksikan di sini.