Suara.com - Partai Gerindra sempat mengatakan akan menyiapkan Wakil Gubernur DKI Jakarta Riza Patria dalam Pilgub DKI 2024. Hal itu akhirnya ditanggapi langsung oleh Riza Patria.
Melansir Wartaekonomi.co.id -- jaringan Suara.com, Riza Patria menjawab mengenai kemungkinan dirinya menjadi penerus Anies Baswedan sebagai calon gubernur DKI. Ia menegaskan belum ingin membahas mengenai peluangnya itu terlalu jauh.
Riza menegaskan, saat ini dirinya sedang fokus bekerja sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta. Ia mengatakan hanya ingin menuntaskan pekerjaannya di ibu kota sebaik mungkin.
"Saya melaksanakan tugas sebagai Wakil Gubernur sebaik mungkin," ujar Riza Patria pada Kamis (28/4/2022).
Baca Juga: Muncul Cuitan Bandingkan Stadion Jatidiri dengan JIS, Warganet Sentil Ganjar Pranowo
Sebagai informasi, jabatannya sebagai wakil Gubernur DKI Jakarta akan berakhir pada Oktober tahun ini bersama dengan Anies.
Mengenai siap atau tidaknya maju dalam Pilgub DKI Jakarta 2024, Riza hanya menyebut persoalan itu bukan perkara besar. Pasalnya, ia menyebut gelaran Pilgub DKI Jakarta masih jauh pelaksanaannya.
Tak hanya itu, Riza juga menganggap wacana pencalonannya sebagai cagub bukanlah perkara besar.
"Jadi, itu (mengenai Pilgub DKI) sesuatu yang biasa saja," kata Riza Patria.
Lebih lanjut, Riza menyerahkan segala sesuatu mengenai Pilgub DKI Jakarta kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Ia menilai Prabowo pasti sudah punya catatan khusus untuk persiapan di ajang itu.
"(Calon untuk Pilgub DKI, Red) kewenangan Prabowo dan DPP, tugas kader menyerap aspirasi," tandas Riza.