Arus Lalin di Kalimalang Sore Ini Masih Lancar, Mayoritas Kendaraan Melintas Bukan Pemudik

Agung Sandy Lesmana | Ummi Hadyah Saleh
Arus Lalin di Kalimalang Sore Ini Masih Lancar, Mayoritas Kendaraan Melintas Bukan Pemudik
Petugas Pramuka saat ikut mengantur lalu lintas di jalur mudik di kawasan Sumber Artha, Kalimalang. (Suara.com/Ummi HS)

Kapospam Sumber Artha Iptu M Siregar mengatakan masyarakat yang mudik biasanya berangkat pada malam hari atau setelah sahur.

Suara.com - Kondisi arus lalu lintas di Jalan Laksamana Malahayati, Sumber Artha, Kalimalang terpantau lancar jelang H-4 Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Kamis (28/4/202). Kawasan Sumber Artha Kalimalang diketahui jalur yang digunakan pemudik setiap tahunnya menuju Jalur Pantura.

Pantauan Suara.com, hingga puku 17.30 WIB, baik kendaraan motor dan mobil yang melintas berjalan dengan lancar.

Tampak beberapa anggota Pramuka yang berjaga di sekitar Posko Pengamanan. 

Dari kendaraan yang melintas hanya beberapa kendaraan motor yang terlihat mudik dengan membawa barang-barang.

Baca Juga: Angkasa Pura Indonesia Layani 10,67 Juta Penumpang Pesawat Selama Mudik Lebaran

Kapospam Sumber Artha Iptu M Siregar mengatakan masyarakat yang mudik biasanya berangkat pada malam hari atau setelah sahur.

Petugas Pramuka ikut mengantur lalu lintas di jalur mudik di kawasan Sumber Artha, Kalimalang. (Suara.com/Ummi HS)
Petugas Pramuka ikut mengantur lalu lintas di jalur mudik di kawasan Sumber Artha, Kalimalang. (Suara.com/Ummi HS)

Sehingga kendaran yang melintas mayoritas bukan pemudik, namun kendaraan masyarakat pulang dari bekerja atau masyarakat dari Jakarta menuju Bekasi.

"Mereka (pemudik) rata-rata berangkat atau melintas pada malam hari atau setelah sahur," ujar M Siregar di Posko Pengamanan Mudik Sumber Artha, Kalimalang, Bekasi, Kamis (28/4/2022).

M Siregar menuturkan belum ada peningkatan volume kendaraan pemudik yang melintas di Sumber Artha.

Tak hanya itu, M Siregar menyebut puncak arus mudik yang melintas di Sumber Artha diprediksi H-3 arau H-2 Lebaran

Baca Juga: Mudik Lebaran 2025 di Sultan Hasanuddin: Jumlah Penumpang Stabil, Ini Alasannya!

"Puncaknya belum tahu persis, tapi prediksi arus mudik H-2 atau H-3 lebaran, karena ini yang melintas masih berbarengan atau berbaur dengan kendaraan sekitar, bukan kendaraan yang mudik," katanya.