Karena itu, ia meminta kerja keras dari para ranting. Selain kerja keras ranting, capaian Partai Gerindra selama ini tidak lepas dari peran besar para ulama.
“Saya minta dengan hormat pengurus ranting, PAC, dari sekarang kita harus mulai bekerja keras. Kita menjadi besar karena kerja habaib, ulama, ustaz, dan guru-guru kita. Serta para pedagang, emak-emak dan ojek online,” tutur Muzani.
Lebih lanjut, Muzani mengatakan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berencana akan menemui pengurus ranting-ranting dan PAC.