Usut punya usut, Yatiyem ternyata sedang kesulitan keuangan untuk keperluan pernikahan putrinya bulan depan. Karena itulah Puan lantas mengeluarkan sejumlah uang untuk membantu agenda sakral tersebut.
Tak main-main, uang yang dihadiahkan Puan kepada Yatiyem mencakup tunai sebesar Rp 20 juta dan selembar pecahan 1.000 Dolar Amerika Serikat, yang kalau dikonversikan setara dengan Rp 14,5 juta.
Pemberitaan yang diunggah @sisiterangofficial ini tentu langsung mencuri perhatian banyak warganet. Beragam komentar disampaikan publik menanggapi bagi-bagi hadiah spektakuler yang dilakukan oleh Puan tersebut.
"Tanda-tanda hilal pemilu mulai terlihat," sindir warganet.
"Rakyat sengaja dibuat miskin agar badut bisa terlihat seperti dermawan..." komentar warganet dengan tidak kalah pedas.
"Yang perlu ditanyakan, itu duit pribadi apa duit negara," kata warganet.
"Ciri ciri lagi cari dukungan atau suara ke masyarakat buat pilpres," timpal warganet lainnya.
Unggahan selengkapnya dapat disaksikan di sini.
Baca Juga: Wanti-Wanti Puan Maharani ke Jajaran PDIP: Tidak Dibenarkan Ada Kader di Luar Barisan!