Taufik kemudian menyampaikan bahwa pencopotan dirinya dari jabatan Wakil Ketua DPRD DKI akan menjadi usulan resmi dan segera diajukan secara langsung pada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Taufik Menerima Tepuk Tangan
Usai menyampaikan pengumuman, Taufik menerima tepuk tangan meriah dari para peserta rapat. Ia langsung turun dari kursi pimpinan dan disalami oleh para anggota dewan.
Rani dan Ketua DPR Gerindra DKI Ahmad Riza Patria juga segera mengantar dan mendampingi Taufik sampai ke luar ruangan paripurna.
Profil Singkat Mohamad Taufik
Mohamad Taufik lahir di Jakarta, 3 Januari 1957 adalah seorang politisi Partai Gerindra yang menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dari 2014 sampai pencopotannya oleh partai pada 2022.
Selama menjabat sebagai legislator di Jakarta, Taufik dikenal sebagai politisi yang kontroversial, terlebih saat dirinya sempat berseteru dengan Basuki Tjahaja Purnama.