Info Mudik 2022: Jalur Sumberjaya-Kadipaten Majalengka Mulai Macet Hingga 2,5 Km

Senin, 25 April 2022 | 16:48 WIB
Info Mudik 2022: Jalur Sumberjaya-Kadipaten Majalengka Mulai Macet Hingga 2,5 Km
Kemacetan panjang mulai terjadi di jalur Sumberjaya-Kadipaten Majalengka, Jawa Barat. (Times Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kemacetan panjang mulai terjadi di jalur Sumberjaya-Kadipaten Majalengka, Jawa Barat. Kemacetan cukup parah.

Pantauan di lokasi, kemacetan mengular hingga 2,5 kilometer. Kemacetan ini makin parah, karena hari Senin selalu ada pasar Tumpah di Desa Panjalin dan Prapatan Sumberjaya.

Hingga pukul 13.00 WIB, Senin (25/4/2022) kendaraan dari dua arah, baik dari arah Bandung menuju Cirebon, maupun Cirebon menuju Kadipaten dan Bandung.

Petugas dari Satlantas Polres Majalengka mulai melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengurai kemacetan. Polisi pun mengatur arus lalu lintas, diarahkan Kecamatan Leuwimunding.

Baca Juga: Vaksin Booster Jadi Syarat Utama Mudik, Kalau Tidak Harus Tunjukkan Bukti Swab Antigen

Kanit Turjawali Satlantas Polres Majalengka, Ipda Aseng mengatakan, kendaraan yang melewati pasar Senin Prapatan memang macet. Oleh karenanya, pihaknya mengalihkan arus lalu lintas.

"Kendaraan dari arah Cirebon menuju Bandung dialihkan menuju Kecamatan Leuwimunding," ujarnya.

Aseng menambahkan, pihaknya sengaja melakukan antisipasi rekayasa jalan, dari arah Cirebon menuju Bandung dialihkan menuju pertigaan Leuwimunding lalu ke arah Palasah dan kembali masuk ke jalur utama arteri.

"H-7 lebaran kali ini, pemudik sudah mulai terlihat di jalur arteri. ‎Khususnya di pasar Prapatan ini, oleh karena itu ada peningkatan arus juga," jelasnya.

Baca Juga: Mudik Lebaran 2022 Ini Exit Tol Probolinggo Diperkirakan Bakal Macet, Polisi Dirikan Pos Keamanan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI