Suara.com - Seorang pria diduga driver ojek online yang datang ke rumah warga memaksa menerima barang kiriman telah menjadi viral. Pasalnya, barang itu bukan pesanan warga yang rumahnya didatangi olehnya.
Video yang memperlihatkan momen pria yang diduga driver ojol memaksa warga ini dibagikan oleh akun Instagram @terangmedia.
"Seorang ojol memaksa salah seorang warga untuk menerima kiriman barang, padahal warga tersebut tidak merasa memesan/membeli barang," tulis akun ini sebagai keterangan unggahan dikutip Suara.com, Jumat (22/4/2022).
Pria berjaket ojek online ini berdiri di depan pagar rumah salah seorang warga untuk mengantar barang. Namun, pemilik rumah sudah menegaskan bahwa ia tidak memesan atau membelinya.
Tampaknya, pria ini salah alamat dan tidak menyampaikan nama penerima barang yang dibawanya.
Warga pemilik rumah pun berakhir terlibat perdebatan dengan pria berjaket ojek online ini.
"Nggak masuk akal lho sampeyan ini. Balik sana ambil HPnya, lihat aplikasinya itu. Alamatnya mana, nomer teleponnya berapa, namanya siapa. Wong bukan sini yang pesen," ucap seorang ibu pemilik rumah.
Sambil bersandar di pagar, ia mengatakan penerima barangnya bernama Rina. Akan tetapi, tidak ada yang bernama Rina di rumah tersebut.

"Namanya Rina," ucap pria ini lemas.
Baca Juga: Beda dari yang Lain, Remaja Bukber Bareng Ibu di Kafe Panen Pujian
Pria tersebut tetap bersikukuh bahwa pemilik rumah ini adalah penerimanya sementara nomor rumah yang disebutkan pria itu dan nomor rumah warga ini berbeda.