Suara.com - Tsamara Amany, yang dikenal sebagai politisi muda resmi mengundurkan diri dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Ini disampaikannya secara langsung pada Senin (18/4/2022) lalu.
Berikut 4 fakta pengunduran diri Tsamara Amany dari PSI, yang mana sempat dituding karena sang suami diketahui mendukung Anies Baswedan.
1. Ingin Melakukan Hal Lain di Luar Partai Politik
Tsamara Amany mengumumkan pengunduran dirinya usai menjabat sebagai Ketua DPP PSI. Keputusan ini diambil berdasarkan pertimbangan pribadi karena ingin melakukan hal-hal baru di luar partai politik.
"Saya memutuskan untuk mengundurkan diri sebagai pengurus dan kader PSI," kata Tsamara dalam pernyataan di kanal Youtube pribadinya pada Senin (18/4/2022).
"Untuk saat ini, saya ingin fokus mengabdi untuk Indonesia melalui cara-cara lainnya, salah satunya dengan fokus menyuarakan isu perempuan dan mengabdi untuk kepentingan perempuan," lanjutnya.
2. Pengunduran Dirinya Tidak Berkaitan dengan Pindah Partai Politik
Tsamara juga mengungkapkan bahwa keputusan tersebut bukan berarti dirinya merendahkan peran partai politik dan PSI itu sendiri dalam membawa sebuah perubahan.
Ia percaya seperti halnya saat bergabung dengan PSI jika politik dan partai adalah salah satu jalan yang masuk akal untuk menciptakan perubahan dalam skala besar.
Baca Juga: Dihadiri Anies, Salat Id di JIS Diperkirakan Bakal Dipenuhi 8 Ribu Orang
"Saya hanya membutuhkan eksplorasi baru di luar ranah partai politik. Setidaknya, untuk saat ini," kata Tsamara.
BERITA TERKAIT
Sesumbar Dapat Gelar Doktor Betulan, Intip Judul Disertasi Anies Baswedan
13 Maret 2025 | 11:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI