Suara.com - Prakiraan cuaca Jakarta hari ini, Kamis 21 April 2022. Jakarta diperkirakan hujan seharian.
Hal itu berdasarkan ramalan cuaca Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
Ada beberapa kawasan di Jakarta hujan seharian.
Berdasarkan data yang diunggah laman resmi BMKG, terlihat lima wilayah DKI yakni Jakarta Barat, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat dan Kepulauan Seribu akan diguyur hujan intensitas ringan pada pagi hari.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Sumsel, Kamis 21 April 2022: Berawan hingga Hujan Ringan
Memasuki siang hari, Jakarta Timur, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Jakarta Barat akan diguyur hujan intensitas ringan. Sedangkan wilayah Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu diperkirakan hanya berawan.
Saat malam hari, hanya Jakarta Timur dan Jakarta Selatan saja yang berawan. Wilayah lainnya diperkirakan akan tetap diguyur hujan.
BMKG juga memperkirakan suhu di setiap wilayah diperkirakan akan berkisar 23 sampai 33 derajat Celsius. Sedangkan kelembaban udara berkisar 85 sampai 100 persen. (Antara)