Suara.com - Masalah parkiran di sebuah perumahan memang terkadang menjadi hal sensitif. Apalagi jika parkiran sampai menjorok ke jalanan umum.
Seorang perempuan di Twitter mengunggah foto parkiran milik tetangga yang posisi gerbangnya menjorok sampai jalanan umum.
Curhatannya tersebut diunggah kembali melalui kutipan retweet oleh akun Instagram @seputar tetangga.
Pada foto yang dunggah, terlihat sebuah mobil terparkir di depam rumah. Meski terparkir di garasi sendiri, bagan belakang mobil menjorok ke jalanan.
Baca Juga: Viral Toko Online Ini Menjual Kerudung dari Bahan Tak Biasa, Warganet: Kerudung Waterproof
Parahnya, bukan hanya bagian moil, namun pagar untuk mobil dibuat menjorok kurang lebih satu meter ke jalan.
"Kayak gini sudah membudaya di perumahanku, 50 persen yang pagarnya maju," ungkap akun tersebut.
"Pernah protes katanya aku iri," tambahnya.
Unggahan tersebut kemudian dikomentari akun @seputar_tetangga yang juga beranggapan bahwa yang salah adalah yang membuat parkiran bergerbang namun menjorok ke jalan.
"Apa sih yang diharapkan dari manusia yang kalau ditegur kesalahannya, malah counter attack dengan iri tuh orang," ungkap akun tersebut.
Baca Juga: Dagangannya Tidak Laku, Curhat Pilu Kakek Penjual Nasi Jagung Tak Bisa Bayar Listrik
"Padahal udah enak nih kelihatannya. Lingkungan asri dan rapi, jalanan depan rumah bagus, eh malah manusianya enggak ngotak," imbuhnya.
Kutipan retweet tersebut tentu mendapatkan berbagai respons dari warganet.
"Makasih ya udah lumayan terwakili unek-unek gue kalo liat yg model begini, udah gue SS tinggal beraniin diri update di WhatasApp Story," komentar warganet.
"Nanti liang kuburnya biar dipersempit sama Tuhan kak, karena ngambil hak orang lain," imbuh warganet lain.
"Mungkin waktunya daftarin tetangga untuk langganan majalah hidayah," tambah lainnya.
"Orang miskin, miskin akhlak tuh," tulis warganet di kolom komentar.