Suara.com - Kasus Binomo yang menjerat Influencer, Indra Kenz kini menemui babak baru. Pihak kepolisian resmi menetapkan Vanessa Khong dan ayahnya sebagai tersangka, saat ini keduanya telah resmi ditahan. Lantas siapa ayah Vanessa Khong?
Polisi mengatakan kekasih dan calon mertua Indra Kenz tersebut ditahan karena membantu menyembunyikan harta kekayaan hasil kasus penipuan investasi bodong Binomo milik Indra Kenz. Keduanya resmi ditahan di Bareskrim Polri pada Selasa, (19/4/2022). Hal ini membuat publik penasaran siapa ayah Vanessa Khong sebenarnya?
Vanessa Khong dan ayahnya, Rudianto Pei diduga ikut menerima dana yang dihasilkan dari penipuan ivestasi Binomo oleh Indra Kenz. Polisi membeberkan bahwa calon mertua afiliator Binomo Indra Kenz itu, telah membeli sepuluh jam tangan mewah seharga Rp 8 miliar dari calon menantunya tersebut. Harga yang ditawarkannya pun cukup jauh dari harga aslinya yang bisa mencapai Rp 24 miliar.
Polisi menjelaskan bahwa aliran dana yang diterima Rudianto dan Vanessa dari hasil investasi bodong Binomo mencapai Rp 1,1 miliar. Namun jumlah tersebut diketahui masih akan terus bertambah seiring dengan bukti-bukti yang masih disembunyikannya. Selain itu, Vanessa juga diduga telah menerima sebidang tanah yang harganya mencapai Rp 7,8 miliar.
Lantas siapa Ayah Vanessa Khong? Seperti apa profil, sumber kekayaan dan kontroversinya? Simak ulasannya berikut ini.
Profil Rudianto Pei, Ayah Vanessa Khong
Rudianto Pei yang merupakan calon ayah mertua Indra Kenz, merupakan seorang pengusaha. Selain berbisnis ia juga gemar berolahraga. Dilansir dari akun instagramnya @rudi_khong, Rudianto membagikan momen saat ia tengah bermain golf dan gym.
Sumber Kekayaan Rudianto Pei
Diketahui keluarga Khong menjalankan bisnis bar Red Wolf Indonesia dan juga bisnis kecantikan yang dikelola istri Rudianto bernama Julita Cen. Vanessa juga kerap kali menyatakan bahwa kekayaan yang dimiliki keluarganya bukan bersumber dari Indra Kenz.
Baca Juga: Profil Rudianto Pei Ayah Vanessa Khong, Segini Total Kekayaan dan Bisnisnya
Kendati demikian, keluarga Khong tidak pernah membeberkan berapa total harta kekayaan yang dimilikinya. Namun Vanessa sempat menunjukkan hasil bayar pajak, yang dilakukan oleh ayahnya pada 2017 silam. Dalam unggahannya itu, tertulis bahwa Rudianto Pei membayar pajak sekitar lebih dari Rp 981 juta.
BERITA TERKAIT
Usulkan TNI Aktif di Kementerian Sipil, Ini Profil Jendral Agus Subiyanto
13 Maret 2025 | 14:26 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI