Singkat cerita, polisi menemukan hubungan atas kematian Najamuddin dengan Iqbal Asnan. Iqbal ditangkap di kediamannnya, Jalan Muhammad Tahir, kota Makassar. Hasil penyelidikan memutuskan Iqbal sebagai tersangka dengan motif pembunuhan diduga adalah karena cinta segitiga.
Berdasarkan hasil penyelidikan pula diketahui Iqbal dan Najamuddin sama-sama menyukai seorang wanita berinisial R, seorang pegawai ASN di kantor Dinas Perhubungan Kota Makassar.
Polisi menduga ini merupakan pembunuhan berencana, di mana membuat Iqbal terancam hukuman mati setelah terjerat Pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana. Pihak kepolisian menerangkan bahwa ada kemungkinan ada kaki tangan yang mendukung aksi ini.
Demikian itu pembahasan tentang profil Kasatpol PP Makassar Iqbal Asnan yang mengejutkan banyak pihak.