Suara.com - Seorang kurir yang harus naik motor menerobos demo mahasiswa 11 April 2022 telah menjadi viral di media sosial.
Bagaimana tidak, kurir ini nekat menerobos para demonstran yang memenuhi jalan sehingga para demonstran minggir memberinya jalan.
Momen kurir antar paket yang viral itu dibagikan oleh akun Instagram dramaojol.id, Selasa (12/4/2022).
"Nganter paket ke lokasi demo," tulis kurir dalam keterengan videonya seperti dikutip Suara.com, Rabu (13/4/2022).
Dalam video, kurir ini mengendarai sepeda motor miliknya hingga masuk ke jalan yang dipenuhi oleh para mahasiswa yang berdemo pada Senin (11/4/2022).
Para mahasiswa yang mengenakan almamater kampusnya masing-masing tampak memenuhi badan jalan saat itu.
"Misi paket paket," ucap kurir ini sambil mengendarai motornya menuju arah para demonstran.
Saat sampai di lautan mahasiswa yang memenuhi jalanan, kurir ini memperlambat laju sepeda motornya.

Mahasiswa yang berdemo saat itu juga salah fokus lantaran ada kurir yang melewati barisan mereka.
Baca Juga: Bukan Gas Air Mata, Viral Demo Mahasiswa Dibubarkan Paksa Gegara Warga Ngamuk Kejar Waktu Buka Puasa
"Bang punten bang, paket bang. Punten punten ya. Aduh," teriak kurir meminta izin lewat.