Mobil Rombongan KSAD Kecelakaan di Merauke, Satu Prajurit Tewas

Selasa, 12 April 2022 | 19:16 WIB
Mobil Rombongan KSAD Kecelakaan di Merauke, Satu Prajurit Tewas
Ilustrasi--Mobil Rombongan KSAD Jenderal Dudung Abdurachman kecelakaan di Merauke pada Selasa (12/4/2022). [Ayobandung.com/Restu Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Tatang Subarna membenarkan kabar kecelakaan yang menimpa rombongan KSAD Jenderal Dudung Abdurachman di Merauke pada Selasa (12/4/2022). Kecelakaan itu menyebabkan satu anggota TNI meninggal dunia.

Tatang mengungkapkan kalau kecelakaan mobil itu terjadi saat kunjungan KSAD meninjau prajurit Satgas Yonif 123/RW di Sota, Merauke.

"Kecelakaan tersebut mengakibatkan 1 orang anggota TNI atas nama Letda Cpm I Kadek Suhardiyana meninggal dunia," ungkap Tatang dalam keterangan tertulisnya, Selasa.

Selain itu, ada tiga orang yang merupakan awak media mengalami luka-luka. Menurut Tatang, saat ini para korban sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Angkatan Laut, Merauke.

Baca Juga: Petani di Kabupaten Merauke Alami Gagal Panen, Satu Hektare Hanya Bisa Hasilkan 30 Karung Gabah

Lebih lanjut, Tatang menegaskan kalau kecelakaan tersebut tidak melibatkan pihak lain alias kecelakaan tunggal. Mobil yang mengalami kecelakaan itu juga di luar rombongan utama KSAD.

Tatang menyebut dugaan sementara penyebab kecelakaan itu adalah karena sopir yang mengantuk.

"Diduga pengemudi mengantuk sehingga keluar dari badan jalan, dan pada saat mencoba kembali ke badan jalan mobil tersebut hilang keseimbangan dan terguling."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI