Viral Driver Ojol Berhenti di Lampu Merah Sambil Baca Alquran, Warganet Berdebat

Selasa, 12 April 2022 | 09:06 WIB
Viral Driver Ojol Berhenti di Lampu Merah Sambil Baca Alquran, Warganet Berdebat
Viral Driver Ojol Berhenti di Lampu Merah Sambil Baca Alquran (instagram/@dramaojol.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang driver ojek online yang sedang berhenti di lampu merah telah menjadi viral di media sosial.

Pasalnya, driver ojol ini terekam sambil membaca yang diduga Alquran selama berhenti di lampu merah.

Momen yang memperlihatkan driver ojol berhenti sambil membaca Alquran itu dibagikan oleh akun Instagram @dramaojol.id.

"Berjuang untuk dunia, berserah diri untuk akhirat," tulis keterangan unggahan dikutip Suara.com, Selasa (12/4/2022).

Baca Juga: Viral Kisah Pilu Istri, Tak Pernah Dinafkahi, Malah Disuruh Bayar Cicilan Mobil Suami

Hingga artikel ini disusun, belum diketahui lokasi peristiwa tersebut.

Dalam video, terlihat seorang driver ojol yang berhenti di lampu merah. Tampaknya, video tersebut direkam oleh pengendara mobil yang berhenti di sebelahnya.

Driver ojol yang menaiki motor berwarna kuning ini terekam sedang menunduk melihat ke arah spedometer motornya.

Rupa-rupanya, driver ojol ini melihat ke arah sebuah buku yang ia bawa. Ia juga membaca buku yang dibawanya itu.

Viral Driver Ojol Berhenti di Lampu Merah Sambil Baca Alquran (instagram/@dramaojol.id)
Viral Driver Ojol Berhenti di Lampu Merah Sambil Baca Alquran (instagram/@dramaojol.id)

Driver ojol ini juga terlihat sangat fokus membaca buku. Saat kamera diperbesar ke arah driver ojol, tampaknya ia sambil membaca Alquran.

Baca Juga: Viral! Bukannya Sahur, Pemuda-pemudi di Samarinda Ramai Lakukan Dugem On The Road, Warganet: Miris

Ia tampak sangat fokus dan khusyuk membaca Alquran. Bahkan, driver ojol ini juga menurunkan maskernya untuk membaca Alquran.

Meski di jalanan, driver ojol ini tampak sangat khusyuk dalam membaca Alquran saat di lampu merah itu.

Sontak, video yang memperlihatkan driver ojol berhenti dan menunggu di lampu merah sambil membaca Alquran ini menuai atensi warganet.

Tak sedikit warganet yang juga memperdebatkan aksi driver ojol itu membaca Alquran selama menunggu di lampu merah.

"Mau dibilang cari sensasi atau tidaknya yang penting bukan urusan kita, setidaknya secara tidak langsung dia sudah mengingatkan kita untuk membaca alquran," tulis salah seorang warganet di kolom komentar.

"Gak di jalan sambil bawa motor juga kali, main hp sambil bawa motor aja bahaya, apalagi ini yang harus lebih fokus," ujar salah satu warganet.

"Ibadah cuma mau dibilang wow dan viral. Berlebihan banget, kesucian ibadah jadi kurang," komentar warganet.

"Hal baik, tapi salah waktu dan tempat,mungkin bisa dilakukan di waktu istirahat kerja, dan sebelum pegang Alquran wudhu terlebih dahulu," sahut warganet.

"Begitu ijo kaget trus Alquran ditaruh mana atau cuma ditenteng pakai tangan kiri? Jadi ga safety," imbuh yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI