Sebelum Babak Belur, Ade Armando Akui Sedih Lihat Ada Perpecahan Aliansi BEM SI

Senin, 11 April 2022 | 18:03 WIB
Sebelum Babak Belur, Ade Armando Akui Sedih Lihat Ada Perpecahan Aliansi BEM SI
Pegiat media sosial, Ade Armando, turut terlihat hadir di area depan Gedung DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (11/4/2022). (Suara.com/Bagaskara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pegiat media sosial sekaligus dosen UI Ade Armando sempat berada di lokasi unjuk rasa yang ada di depan gedung DPR RI.

Dikutip dari wartaekonomi--jaringan Suara.com, Ade Armando sempat mampir di lokasi demonstrasi.

Diketahui, ribuan mahasiswa yang tergabung dalam BEM SI menggelar aksi unjuk rasa hari ini, Senin (11/4/2022) di depan gedung DPR RI.

"BEM SI Rakyat Bangkit dan BEM SI Kerakyatan yang turun ini kan cuma Rakyat Bangkit ya," kata Ade Armando, seperti dikutip dari wartaekonomi--jaringan Suara.com, Senin (11/4/2022).

Baca Juga: Ade Armando, Pegiat Media Sosial yang Babak Belur di Demo 11 April, Anak Seorang Mayor di Era Soekarno

Ade Armando mengaku heran dan mempertanyakan alasan aliansi BEM SI terpecah belah.

Ketika ditanya, Ade Arando mengaku sedih melihat aksi aliansi BEM SI yang berunjuk rasa.

"Sedih juga. Kok bisa-bisanya aliansi BEM ada perpecahan, seperti ini. BEM Nusantara pecah juga. Jadi, sekarang paling tidak ada lima aliansi. Ini enggak sehat buat demokrasi Indonesia," jelasnya.

Ade Armando mengaku dirinya tidak ikut dalam aksi unjuk rasa tersebut.

"Saya tidak ikut demo. Saya memantau dan ingin menyatakan mendukung," bebernya.

Baca Juga: Sosok Ade Armando yang Babak Belur Dikeroyok Massa, Sempat Nyinyir ke Raffi Ahmad hingga Atta Halilintar

Sebagaimana diketahui, Ade Armando mengalami aksi kekerasan hingga babak belur.

Diduga keributan itu terjadi ketika Ade Armando didatangi sekelompok orang. Tampak, terjadi dorong-mendorong ketika Ade Armando berada di tengah-tengah demonstrasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI