CEK FAKTA: Geger Kabar Ibas Yudhoyono Ketahuan Timbun 50 Ton Minyak Goreng di Kediamannya, Benarkah?

Minggu, 10 April 2022 | 10:18 WIB
CEK FAKTA: Geger Kabar Ibas Yudhoyono Ketahuan Timbun 50 Ton Minyak Goreng di Kediamannya, Benarkah?
CEK FAKTA: Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas diklaim menimbun 50 ton minyak goreng di kediamannya, benarkah? (Turnbackhoax.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Topik mengenai kelangkaan dan mahalnya harga minyak goreng masih panas dibicarakan di masyarakat. Banyak kabar simpang siur mengenai masalah minyak goreng ini.

Salah satunya terkait sebuah video YouTube dari channel GARUDA NEWS. Lewat thumbnail serta judulnya, video tersebut mengklaim bahwa Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas menimbun sebanyak 50 ton minyak goreng di kediamannya.

"GEMPAR.!! PANGERAN CIKEAS PANIK TOTAL ! PERMAINAN LICIK PAK MANTAN TERBONGKAR," begitulah judul yang tertera di video YouTube tersebut, dikutip pada Minggu (10/4/2022).

Sedangkan di bagian thumbnail disertakan pula foto Ibas hingga sang ayah, Susilo Bambang Yudhoyono. "BREAKING NEWS, 50 TON MINYAK GORENG DI KEDIAMAN IBAS," demikian keterangan yang tertulis di thumbnail video.

Baca Juga: 2 Cara Cek BLT Minyak Goreng via Aplikasi dan Link Cek Bansos Kemensos, Periksa Apakah Kamu Dapat Migor Gratis!

Tangkapan layar video ini kemudian dibagikan di sebuah grup Facebook bertajuk "GUYON KHAS NUsanTara". Adalah akun Facebook dengan nama "Imam S Yn" yang membagikan tangkapan layar tersebut.

"Ladanan gimana rii kalau dah begini. #GKN," tutur pemilik akun pada 19 Maret 2022 pukul 19.29.

Namun benarkah pemberitaan yang dibagikan di Facebook ini?

CEK FAKTA: Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas diklaim menimbun 50 ton minyak goreng di kediamannya, benarkah? (Turnbackhoax.id)
CEK FAKTA: Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas diklaim menimbun 50 ton minyak goreng di kediamannya, benarkah? (Turnbackhoax.id)

PENJELASAN

Melansir Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, ternyata tangkapan layar video yang dibagikan tersebut tidak sesuai dengan kenyataannya.

Baca Juga: Viral Truk Minyak Goreng Terguling dan Bocor, Auto Ditampung Warga Ramai-ramai

Ketika tayangan videonya ditonton secara penuh, ternyata video tersebut membahas mengenai operasi pasar murah yang digelar Ibas. Kala itu sang anggota DPR RI mendistribusikan sampai 16 ton minyak goreng kepada masyarakat.

Aksinya ini lantas dikomentari oleh warganet Twitter dengan sangkaan Ibas sudah menimbun sejumlah besar minyak goreng. Hal inilah yang dibahas di video berdurasi 8 menit 8 detik tersebut.

Bukan cuma warganet, aksi Ibas mendistribusikan 16 ton minyak goreng melalui operasi pasar murah juga mendapat sentilan keras dari Ruhut Sitompul. Lewat Twitter-nya, Ruhut mengklaim Ibas sudah kehilangan simpati rakyat karena operasi pasar murahnya.

KESIMPULAN

Karena itulah, berdasarkan data yang terkumpul, maka bisa disipulkan bahwa klaim penimbunan hingga 50 ton minyak goreng di channel GARUDA NEWS adalah tidak benar.

Turnbackhoax.id mengategorikan konten ini ke kelomok Konten yang Menyesatkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI