Tampaknya, ia memang sengaja meneduhkan peti jenazah di bawah sayap pesawat karena petugas tersebut akan pergi meninggalkan peti itu sejenak.
Momen yang memperlihatkan seorang petugas bandara membawa peti jenazah ke tempat yang teduh itu langsung menuai beragam respons warganet.
Tak sedikit warganet yang takjub dengan perbuatan yang dilakukan olehnya.
"Hal kecil yang kamu lakukan insyaallah mendapat pahala," tulis salah seorang warganet di kolom komentar.
"Dia tau adab dan pasti orang baik selalu berbaik prasangka," komentar warganet.
"Pasti yang di dalam peti juga orang baik," ujar warganet.
"Patut diapresiasi. Masnya hebat," puji warganet.
"Itu peti jenazah, biasanya dimasukkan duluan sebelum barang-barang penumpang. Dan sesuai pengalaman saya, mungkin untuk menghormati jenazah kursi di atas peti jenazah akan dikosongkan beberapa kursi kecuali seat keluarga," jelas warganet.