Pria Nekat Curi Dompet demi Biayai Ibunya yang Lumpuh, Momen Sujud Minta Maaf Saat Dibebaskan Bikin Terenyuh

Kamis, 07 April 2022 | 19:53 WIB
Pria Nekat Curi Dompet demi Biayai Ibunya yang Lumpuh, Momen Sujud Minta Maaf Saat Dibebaskan Bikin Terenyuh
Pria nekat mencuri demi membiayai ibunya yang lumpuh tampak bersujud meminta maaf saat dibebaskan. (TikTok/@kejaksaan.ri)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Ibunya berbaring lumpuh, tidak bisa berjalan, dan tidak bisa mendengar. Tapi ia tahu di hadapannya ada Umar yang meminta maaf. Umar anaknya yang selalu berjuang," imbuhnya.

Pria nekat mencuri demi membiayai ibunya yang lumpuh tampak bersujud meminta maaf saat dibebaskan. (TikTok/@kejaksaan.ri)
Pria nekat mencuri demi membiayai ibunya yang lumpuh tampak bersujud meminta maaf saat dibebaskan. (TikTok/@kejaksaan.ri)

Tampak wanita yang hanya bisa duduk di kursi roda itu menangis tersedu kala menyadari putranya telah bersimpuh di hadapannya. Begitu pula dengan Umar yang tak kuasa menahan tangis ketika kembali bisa berkumpul dengan ibundanya.

Momen penuh haru dan air mata ini lah yang mencuri perhatian banyak warganet. Sudah disaksikan hampir 2 juta kali, publik beramai-ramai memanjatkan doa yang terbaik untuk Umar dan ibunya.

"Dia gagal jadi orang baik di mata orang, tapi dia tidak gagal jadi anak yang berbakti kepada orang tua nya. Meski yang dilakukannya tidak dapat dibenarkan apapun alasannya," komentar warganet.

"Ya Allah berilah dia pekerjaan,, rizki yang halal agar dapat membahagiakan ibunya,,, anak soleh," ujar warganet.

"Selalu menangis melihat yang begini, ketulusan korban yang mau memaafkan, himpitan ekonomi pelaku (saya bersyukur dia tidak melakukan dengan senjata tajam)," timpal yang lainnya.

Video selengkapnya bisa disaksikan di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI