Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengumumkan bahwa cuti bersama hari raya Idulfitri 2022 mulai pada Jumat, 29 April hingga Jumat, 6 Mei 2022. Ia meminta masyarakat untuk tetap disiplin menjalani protokol kesehatan (prokes) selama menikmati masa libur panjang tersebut.
Hal itu disampaikan oleh Jokowi melalui YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (6/4/2022).
"Bapak, ibu saudara-saudara sekalian pemerintah telah menetapkan libur Nasional Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriyah pada tanggal 2 dan 3 Mei 2022," kata Jokowi.
"Juga menetapkan cuti bersama Idulfitri yaitu pada 29 April 4, 5 dan 6 Mei 2022," sambungnya.
Baca Juga: PAN Endus Ada Latar Belakang Politik di Balik Perintah Jokowi yang Tutup Pintu Penundaan Pemilu
Jokowi menuturkan kalau keputusan mengenai cuti bersama itu bakal diatur lebih rinci melalui keputusan bersama menteri-menteri terkait.
Lebih lanjut, Kepala Negara mengungkapkan kalau cuti bersama itu bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk bersilaturahmi bersama dengan keluarga di kampung halaman.
Akan tetapi, ia mengingatkan bahwa pandemi Covid-19 belum selesai. Karena itu, Jokowi mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap menjalankan prokes maupun melakukan vaksin booster.
"Harus tetap menjalankan protokol kesehatan secara disiplin dan dan harus selalu bermasker pada saat di tempat umum atau dalam kerumunan."
Baca Juga: Pesan Jokowi Soal Penundaan Pemilu 2024, Sentil Luhut dan Bahlil?