“Respect. Makasih Pak Mul dan mitra lainnya yang sudah percaya sama kita dari awal! Semoga Saham Gotong Royong bisa membawa manfaat ya,” tulis akun resmi Gojek Indonesia. Perlu diketahui, GoTo menyediakan dana sampai Rp 310 miliar untuk para mitra pengemudi di ekosistem mereka.
Postingan video mengenai rasa bangga Mulyono sebagai driver pertama Gojek ini berhasil viral setelah ditonton 3,1 juta kali dan memperoleh 367 ribu tanda suka. Unggahan video viral ini memancing beragam komentar dari netizen.
“Wuih, driver 001! Salah satu driver yang bisa duduk sejajar sama Nadiem, bukan karena posisi, tapi karena loyalitasnya. Mantap!” puji @b**sh.
“Ikut bangga sama veteran Gojek. Pasti sudah banyak kejadian suka dan dukanya. Sehat terus Pak Mul,” komentar @l**oi.
Dapat Saham
Untuk mitra pengemudi atau driver Gojek yang telah terdaftar sebagai mitra sejak tahun 2010 hingga 2016 akan berkesempatan menerima 4.000 lembar saham seri A GoTo.
Sedangkan mitra pengemudi yang terdaftar sejak 2017 hingga bulan Februari 2022 berkesempatan untuk menerima 1.000 lembar saham seri A.