Nyesek, Lapak Penjual Lain Ramai Pembeli, Dagangan Anak Kecil Ini Sepi Bikin Warganet Iba

Selasa, 05 April 2022 | 14:31 WIB
Nyesek, Lapak Penjual Lain Ramai Pembeli, Dagangan Anak Kecil Ini Sepi Bikin Warganet Iba
Nyesek, Lapak Penjual Lain Ramai Pembeli, Dagangan Anak Kecil Ini Sepi Bikin Warganet Iba (instagram/@viralmedsostv)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Berbeda dengan pedagang lain, anak kecil ini hanya membawa dagangannya di dalam keranjang belanja berwarna coklat

Namun, dagangan dua anak kecil itu sangat sepi pembeli.

"Coba perhatiin di sekelilingnya lagi. Kadang ada pedagang lain yang dagangannya sama sekali gak laku dan sepi pembeli," lanjut keterangan video.

Anak kecil tersebut ternyata menjual sate dan lauk lain. Akan tetapi, dagangan mereka masih banyak.

"Adik ini jualan pepes tempe 5K, urap 5 k, sate 2 k tapi masih banyak banget," tulis keterangan video.

Perekam video ini lalu berinisiatif untuk membeli sejumlah lauk yang dijual oleh anak kecil tersebut untuk melarisi dagangannya.

Video yang memperlihatkan lapak anak kecil yang sepi pembeli sementara lapak lain ramai itu lantas mencuri atensi warganet.

"Kalau aku mending beli dagangan si adek itu...apalagi itu ada kayak sayur urap kesukaan aku...semangat trus ya kalau jualan, semoga dilariskan dagangannya..Amin," tulis warganet.

"Gabisa aku tu kalo dah anak semoga laris ya dek," ujar warganet.

Baca Juga: Ngeri! Seorang Pria Ngamuk Banting HP dan Sepeda Motor di Depan Mata Kekasihnya, Publik Was-was

"Melimpah rejekinya ya dek. Sehat selalu," komentar warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI